Jakarta, MCI News – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait potensi cuaca ekstrem yang dapat terjadi di berbagai kota besar di Indonesia, Sabtu sampai Senin (12-14/7/2025).
Peringatan ini mencakup potensi hujan sedang hingga lebat yang disertai kilat dan angin kencang, serta gelombang laut tinggi di sejumlah wilayah perairan Indonesia.
Baca juga: Jawa Timur Makin Dingin, Dampak Fenomena Bediding Diprediksi Berlangsung hingga Agustus
Hujan lebat berisiko terjadi di berbagai wilayah dengan status siaga yang telah dikeluarkan, termasuk Aceh, Sumatera Utara, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan.
Selain itu, angin kencang berpotensi melanda wilayah barat hingga timur Indonesia, termasuk Aceh, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Nusa Tenggara Timur, Maluku.
Baca juga: Masuk Kemarau tapi Curah Hujan Masih Tinggi, Ini Penjelasan BMKG
Gelombang Tinggi dan Potensi Banjir Rob
Selain hujan, BMKG juga memperingatkan masyarakat terkait potensi gelombang tinggi di perairan Indonesia. Umumnya, tinggi gelombang diprakirakan berkisar antara 0,5 hingga 2,5 meter.
Namun, gelombang tinggi hingga 4 meter dapat terjadi di sejumlah wilayah perairan, seperti Laut China Selatan, Laut Natuna Utara, Laut Jawa bagian timur, Laut Arafuru, Laut Banda, Laut Seram, Laut Timur, serta Samudra Hindia sebelah barat daya Banten dan sebelah selatan Nusa Tenggara Timur.
Baca juga: Gempa Magnitudo 5,0 Pangandaran, Guncangan Dirasakan hingga Cilacap dan Kebumen
BMKG juga mengimbau masyarakat pesisir untuk mewaspadai potensi banjir rob di wilayah pesisir Sumatera Utara, Kepulauan Riau, Bangka Belitung, Banten, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, dan Sulawesi Utara.
Informasi prakiraan cuaca terkini dapat diakses melalui kanal resmi BMKG, seperti laman www.bmkg.go.id, aplikasi mobile, dan media sosial resmi BMKG.
Editor : Yasmin Fitrida Diat