Kalimantan Timur Juara Umum Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis 2025, Ini Daftar Lengkap Pemenangnya

mcinews.id
Provinsi Kalimantan Timur juara umum Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis (STQH) Nasional XXVIII Tahun 2025. (Foto: Kemenag RI)

Kendari, MCI News – Seleksi Tilawatil Quran dan Hadis (STQH) Nasional XXVIII Tahun 2025 di Kendari, Sulawesi Tenggara, berakhir. Provinsi Kalimantan Timur berhasil meraih juara umum, disusul Daerah Khusus Jakarta di peringkat kedua, dan Sumatera Selatan di peringkat ketiga.

Ketua Dewan Hakim, Muchlis M. Hanafi, membacakan keputusan para juara STQH Nasional ke-28, sedangkan Wakil Ketua Dewan Hakim, Mursyidin, membacakan keputusan juara umum.

“Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan bahwa keputusan Dewan Hakim tidak dapat diganggu gugat,” ujar Muchlis pada malam penutupan STQH Nasional ke-28 di Tugu Religi, Kota Kendari, Sabtu (18/10/2025).

Gelaran STQH Nasional 2025 menjadi momentum penting dalam memperkuat syiar Alquran dan mempererat ukhuwah antarprovinsi. “Semoga para peserta terus menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk mencintai Alquran dan Hadis,” tutup Muchlis M. Hanafi.

Berdasarkan Surat Keputusan Nomor: 05/Kep.DH/STQHN-XXVIII/X/2025 tentang Penetapan Juara Umum dan Peringkat Provinsi STQH Nasional XXVIII Tahun 2025 di Provinsi Sulawesi Tenggara, 10 besar provinsi adalah sebagai berikut:

  1. Kalimantan Timur (Juara Umum)
  2. Jakarta
  3. Sumatera Selatan
  4. Jawa Timur
  5. Riau
  6. Jawa Barat
  7. Sumatera Utara dan Kalimantan Selatan
  8. Kepulauan Riau
  9. Sulawesi Tenggara
  10. Nusa Tenggara Barat (NTB)

Faftar lengkap juara sebagaimana ditetapkan dalam Surat Keputusan Nomor 04/Kep.MH/STQHN-XXVIII/X/2025 tentang penetapan peserta terbaik I,II, III, harapan I,II, III STQHN XXVIII Tahun 2025 di Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara adalah:

Cabang Tilawah Alquran

Golongan Dewasa

Qari Terbaik

1. M. FAUJI RIDWAN (Jakarta)

2. ARI WICAKSONO (Sumatra Selatan)

3. JUMARLIN (Kalimantan Timur)

Qari Harapan

1. HABIBI RAHMAN (Bali)

2. AHMAD KHAIRUL WILDAN (Banten)

3. AHMAD SUAIB (Kalimantan Barat)

Qariah Terbaik

1. KHAIRUNNISA (Nusa Tenggara Barat)

2. YANTI SUSANTI (Jakarta)

3. ZULAIKHA (Kepulauan Riau)

Qariah Harapan

1. NADITA AISYAH FITRI (Kalimantan Timur)

2. LUSIANA CARLI (Sumatra Selatan)

3. ANGGI PUTRI SUHADI (Banten)

Golongan Anak-Anak

Qari Terbaik

1. MUHAMMAD MURJANI ALAWI (Kalimantan Timur)

2. MUHAMMAD AMMAR AL GAZALI (Sulawesi Tenggara)

3. AHMAD DZURIQOH ASSYATHIR (Sumatra Selatan)

Qari Harapan

1. MUH. ZAKY IRSYAD BATUTA (Nusa Tenggara Barat)

2. SYAHRUDDIN (Sulawesi Barat)

3. ARFA ZAIDI HERNIANSYAH (Kalimantan Selatan)

Qariah Terbaik

1. SABILAH ROUDHATUL JANNAH (Sumatra Selatan)

2. ASRI WAHYUNI (Kalimantan Timur)

3. RABI'ATUL ASHFIA (Kalimantan Selatan)

Qariah Harapan

1. NURI MAULIA (DK Jakarta)

2. SYAULA ZHAFIRA (Jawa Tengah)

3. NASYHA SYHAHIRA FITRI (Riau)

Untuk mengetahui daftar para pemenang Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis secara lengkap, klik laman resmi kemenag.go.id.

Editor : Yasmin Fitrida Diat

Peristiwa
Berita Populer
Berita Terbaru