Aktor Teuku Rassya Tunangan, Cleantha Islan Calon Mantu Tamara Bleszynski

author mcinews.id

mcinews.id

Minggu, 19 Okt 2025 16:28 WIB

copy
Momen pertunangan Teuku Rassya dan Cleantha Islan, Minggu (19/10/2025). (Foto: Instagram)
Momen pertunangan Teuku Rassya dan Cleantha Islan, Minggu (19/10/2025). (Foto: Instagram)

i

Jakarta, MCI News – Aktor Teuku Rassya resmi bertunangan dengan kekasihnya, Cleantha Islan. Asmara mereka sudah terjalin selama lima tahun. Kabar bahagia tersebut dibagikan melalui unggahan di akun Instagram @cleanthaislan dan menandai akun anak Tamara Bleszynski itu, Minggu (19/10/2025).

Dalam foto yang diunggah, keduanya tampak berpose serasi sambil memperlihatkan cincin di jari manis masing-masing. “Bismillah, 5 tahun kita dan untuk selamanya,” tulisnya.

Dalam momen tunangan tersebut, Teuku Rassya tampil elegan mengenakan kemeja tenun berwarna krem muda dengan detail garis lembut di bagian depan. Sementara Cleantha Islan terlihat anggun dalam kebaya putih modern berpadu selendang songket bernuansa peach muda.

Tamara Bleszynski juga ikut merayakan pertunangan anak pertamanya itu. Dia lalu mengunggah foto lawas dirinya yang memeluk Rassya kecil di pantai melalui akun Instagram @tamarablezynskiofficial.

Unggahan tersebut diiringi dengan lagu Because You Loved Me milik Celine Dion. Tamara lalu menuliskan pesam menyentuh untuk putranya yang akan melangkah ke jenjang pernikahan itu.

“Sya... Seandainya kamu tahu perasaan mama hari ini. Mama tak berhenti meneteskan air mata, karena syukur yang begitu dalam,” tulisnya.

“Sya.. Seandainya ada rasa bangga yang paling tinggi di dunia, itulah rasa mama hari ini. Selamat ya, Sya @teukurassya sayang. Cinta ini selamanya. Mama,” lanjutnya.

Editor : Yasmin Fitrida Diat

Berita Terbaru

Petenis Putri Indonesia Janice Tjen Berjuang di Guangzhou Usai Juara Jinan Open 2025

Petenis Putri Indonesia Janice Tjen Berjuang di Guangzhou Usai Juara Jinan Open 2025

Minggu, 19 Okt 2025 16:03 WIB

Minggu, 19 Okt 2025 16:03 WIB

Petenis putri Indonesia Janice Tjen juara Jinan Open 2025, dan melanjutkan perjuangannya ke Guangzhou Open, Minggu (19/10/2025).…

Sam Rivers, Basis Limp Bizkit Meninggal Dunia Usia 48 Tahun

Sam Rivers, Basis Limp Bizkit Meninggal Dunia Usia 48 Tahun

Minggu, 19 Okt 2025 15:44 WIB

Minggu, 19 Okt 2025 15:44 WIB

Band nu meta Limp Bizkit kehilangan basis, Sam Rivers yang menghembuskan napas terakhir di usia 48 tahun.…

Klasemen MotoGP 2025: Francesco Bagnaia Digeser Marco Bezzecchi dari 3 Besar!

Klasemen MotoGP 2025: Francesco Bagnaia Digeser Marco Bezzecchi dari 3 Besar!

Minggu, 19 Okt 2025 14:46 WIB

Minggu, 19 Okt 2025 14:46 WIB

Francesco Bagnaia gagal finis di MotoGP Australia, hingga terpental dari tiga besar klasemen sementara digeser Marco Bezzecchi.…

Klasemen Moto2 Australia setelah Kemenangan Senna Agius

Klasemen Moto2 Australia setelah Kemenangan Senna Agius

Minggu, 19 Okt 2025 13:41 WIB

Minggu, 19 Okt 2025 13:41 WIB

Senna Agius, pembalap tuan rumah berhasil mengasapi dua kandidat juara dunia Moto2, saat balapan di Sirkuit Phillip Island Australia, Minggu (19/10/2025).…

Moto2 Australia Dimenangkan Tuan Rumah Senna Agius

Moto2 Australia Dimenangkan Tuan Rumah Senna Agius

Minggu, 19 Okt 2025 13:20 WIB

Minggu, 19 Okt 2025 13:20 WIB

Pembalap Liqui Moly Dynavolt Intact GP sekaligus tuan rumah MotoGP Australia, Senna Agius menang Moto2, Minggu (19/10/2025).…

Pernikahan Wamenag Romo Syafi'i

Pernikahan Wamenag Romo Syafi'i

Minggu, 19 Okt 2025 12:44 WIB

Minggu, 19 Okt 2025 12:44 WIB

Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi'i resmi menikah dengan Maya Suhasni Siregar, Sabtu (18/10/2025).…