Indonesia Juara BAMTC Usai Kalahkan China 3-1

author mcinews.id

mcinews.id

Minggu, 16 Feb 2025 18:33 WIB

copy

Jakarta, MCI News - Indonesia memastikan gelar juara Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Campuran Asia (BAMTC) 2025 setelah mengalahkan China dengan skor 3-1 pada final di Conson Gymnasium, Qingdao, China, Minggu, (16/2/22025).

Kemenangan Merah Putih dipastikan ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin yang mengalahkan Chen Xu Jun/Huang Di dua gim langsung 21-15, 21-9 pada partai keempat.

Kemenangan Fikri/Daniel pun sekaligus sejarah bagi Indonesia yang untuk kali pertama sejak 2017 mampu menjadi tim terbaik di kejuaraan beregu campuran Benua Kuning tersebut.

Pencapaian terbaik Indonesia sebelumnya adalah menjejak semifinal atau meraih perunggu bersama Hong Kong pada BAMTC edisi 2019.

Adapun pada final BAMTC 2025, Indonesia meraih poin pertama melalui ganda campuran Rinov Rivaldy/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang mengalahkan pasangan China Gao Jia Xuan/Wu Meng Ying dua gim langsung 21-11, 21-13.

Kemudian tunggal putra Alwi Farhan kembali menunjukkan performa apik dengan menyumbang poin kedua. Pebulu tangkis 19 tahun mengalahkan Hu Zhe An dua gim langsung 21-15, 21-13.

China sempat memperkecil ketertinggalan setelah tunggal Indonesia Putri Kusuma Wardani kalah dari Xu Wen Jing dengan skor 12-21, 13-21.

Kemudian giliran Fikri/Daniel yang tampil apik sekaligus membuat Indonesia mengukir sejarah dengan meraih gelar perdana di BAMTC.

Editor : WItanto

Berita Terbaru

Mendikdasmen Tawarkan Rumah Subsidi ke 483.816 Guru

Mendikdasmen Tawarkan Rumah Subsidi ke 483.816 Guru

Rabu, 26 Mar 2025 14:22 WIB

Rabu, 26 Mar 2025 14:22 WIB

Program itu bentuk kepedulian Presiden Prabowo pada kesejahteraan guru dan berharap rumah subsidi dapat membantu para guru memiliki kehidupan yang baik…

Paetongtarn Shinawatra Lolos Mosi Tidak Percaya di Parlemen

Paetongtarn Shinawatra Lolos Mosi Tidak Percaya di Parlemen

Rabu, 26 Mar 2025 13:52 WIB

Rabu, 26 Mar 2025 13:52 WIB

Meski menghadapi kritik tajam, Paetongtarn tetap mendapat dukungan penuh 11 partai koalisinya yang menguasai 320 dari 500 kursi parlemen…

RUPST BNI Setujui Buyback Saham Rp1,5 Triliun

RUPST BNI Setujui Buyback Saham Rp1,5 Triliun

Rabu, 26 Mar 2025 12:46 WIB

Rabu, 26 Mar 2025 12:46 WIB

RUPST juga menyetujui pengalihan saham hasil buyback akan disimpan sebagai treasury stock …

Badung Berharap Pusat Bantu Izin Perluasan STO Sampah

Badung Berharap Pusat Bantu Izin Perluasan STO Sampah

Rabu, 26 Mar 2025 12:15 WIB

Rabu, 26 Mar 2025 12:15 WIB

STO sampah perlu dikembangkan sebagai mitigasi penanganan sampah laut yang selama ini menjadi momok dunia pariwisata di Kab. Badung…

Sutradara Film No Other Land, Pemenang Piala Oscar Dianiaya dan Disekap Tentara Israel

Sutradara Film No Other Land, Pemenang Piala Oscar Dianiaya dan Disekap Tentara Israel

Rabu, 26 Mar 2025 11:47 WIB

Rabu, 26 Mar 2025 11:47 WIB

Otoritas pendudukan Israel membebaskan sutradara asal Palestina, pemenang Piala Oscar, Hamdan Ballal, setelah ia dipukuli dan ditahan.…

NJZ Hiatus, Hormati Putusan Pengadilan Sengketa NewJeans Vs Agensi

NJZ Hiatus, Hormati Putusan Pengadilan Sengketa NewJeans Vs Agensi

Rabu, 26 Mar 2025 09:12 WIB

Rabu, 26 Mar 2025 09:12 WIB

Putusan pengadilan membuat NJZ tidak dapat terlibat dalam aktivitas musik tanpa persetujuan dari ADOR.…