Giat Moniv PSN Dan Pembagian Bansos Di Rt 07 Rw 03 Kelurahan Airlangga Surabaya.

mcinews.id

Surabaya - mediachanelnews.com Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) menjadi salah 1 masalah penyakit yang cukup tinggi diwilayah Indonesia. Dengan strategi pendekatan keluarga dilakukan untuk pencegahan dan pengendalian DBD. Pemberantasan jentik nyamuk dengan cara PSN merupakan cara yang paling efektif dalam upaya pencegahan dan pengendalian DBD. Kegiatan Gerakan Serentak (Gertak). 12/10/2024. Giat monitoring evaluasi Pemberantasan Sarang Nyamuk ( PSN ) dan pembagian Bansos dari Kampung Madani di wilayah Rw 03 Kelurahan Airlangga, tempat pelaksanaan dijalan Gubeng Kertajaya 5-F, RT 07, RW 03 kelurahan Airlangga Surabaya, ( 11/10/2024 ) hari Jum'at pagi. Kegiatan dimulai pukul 08.00 sampai selesai . Giat Monitoring Evaluasi Pemberantasan Sarang Nyamuk, hadir Lurah Airlangga, Sekretaris Kelurahan Airlangga dan stafnya, TP-PKK Airlangga, Kader-kader KSH Rw 03, Ketua RW 03 dan Ketua Rt 07 Kelurahan Airlangga. Setelah melaksanakan Brifing dengan kader-kader KSH Ibu Lurah Wiwid dan didampingi Ketua TP-PKK Airlangga Hj. Kartika Rukmi dan kader KSH melakukan monitoring di wilayah Rt07 secara door to door ke rumah warga setempat, Kemudian dilanjutkan pembagian bansos secara simbolis ke 3 warga Gubeng Kertajaya 5-f. Ibu lurah memberi arahan ke pada warga setempat yang mempunyai hewan-hewan ternak, untuk menjaga kebersihan sekitar kandangnya, supaya tidak sumber sarang nyamuk dan sarang penyakit. Tutur Wiwid ( R, Budimas ) Red. MCINews

Editor : MCI Editor

Peristiwa
Berita Populer
Berita Terbaru