Surabaya, MCI News - Banyaknya masalah di rumah sakit umum milik pemerintah yang jadi sorotan mengenai pelayanan justru tak terjadi di RSUD dr Mohamad Soewandhie. Rumah sakit yang berlokasi di Jl Tambak Rejo 45-47 Surabaya ini berhasil mencatatkan kinerja terbaiknya.
“Selama menjadi annggota dewan, atau selama tujuh bukan ini, saya melihat bahwa Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Mohamad Soewandhie atau yang biasa disebut dengan RS Soewandhi ini patut mendapat apresiai lebih. Apabila kami punya award, dari komisi D, akan kami berikan kepada RS Soewandhie,” ujar Anggota Komisi D DPRD Kota Surabaya Dr Michael Leksodimulyo, MBA, M.Kes ketika ditemui di ruangan Komisi D DPRD Kota Surabaya, Senin (26/5/2025).
Ini adalah sesuatu yang luar biasa, dan bisa menjadi contoh, karena bisa menunjukkan kinerja yang maksimal. Seperti menurunkan anggaran belanja, dan meningkakan pendapatan. "Itu kelebihan yang dimiliki oleh RS Soewandie sekarang ini," Michael menambahkan.
Ia melanjutkan, apabila BPJS mengalamai keterlembatan pembayaran, RSUD dr Mohamad Soewandhie mempunyai pos anggaran, tidak sampai minus, sehingga itu yang membuat tidak mengurangi pelayanan terhadap pasien.
Saat ini, RSUD dr Mohamad Soewandhie mengarah ke spesialistik, artinya, pelayanan BPJS sudah dinyatakan lulus di mana, ada team, ataupun tidak ada tim, tetap bisa jalan dalam pelayanan kepada pasien.
"Rumah sakit ini akan mengembangkan ke assuransi personal, maka harus ditekan macam peristiwa yang mengganggu kepentingan umum seperti demo, dan lain-lain. Karena bisa menganggu investor assuransi yang akan masuk, karena investor assuransi tidak mau bekerjasama dengan RS yang terlalu banyak di demo," terang Anggota Komisi D dari Partai PSI tersebut.
"Saat ini, RS Soewandhi benar-benar sangat berbenah, sehingga sangat minim sekali untuk keluhan," pungkasnya.
Editor : Yasmin Fitrida Diat