Surabaya, MCI News - Sebagian laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions telah tuntas pada Rabu (12/3/2025). Dua di antaranya laga antara Inter Milan vs Feyenoord yang dimenangi Inter dengan skor 2-1. Sementara duel Bayer Leverkusen vs Bayern Munich berakhir untuk kemenangan Bayern 2-0.
Berkat kemenangan ini, Inter dan Bayern memastikan diri lolos ke perempat final Liga Champions.
Duel inter melawan Feyenoord yang berlangsung di Stadion San Siro berjalan ketat. Inter yang unggul cepat lewat gol Marcus Thuram di menit ke-8, sempat disamakan oleh gol penalti Jacub Moder di menit ke-42.
Namun, upaya Inter untuk memenangkan pertandingan ini membuahkan hasil setelah Hakan Calhanoglu mencetak gol dari titik putih di menit ke-51.
Berkat kemenangan ini, Inter lolos ke perempat final dengan keunggulan agregat 4-1 (menang 2-0 pada leg pertama).
Bayern Munich menang 2-0 atas Bayer Leverkusen. (Foto: X-@Bayern)
Sementara di tempat lain, Bayern tampil perkasa meski bermain di BayArena yang menjadi kandang lawan.
Mendapat perlawanan kuat di babak pertama, Harry Kane akhirnya berhasil membawa timnya unggul 1-0 pada menit ke-52.
Keunggulan Bayern semakin melebar setelah Alphonso Davies mencetak gol kedua Bayern di menit ke-71. Dengan kemenangan ini, Bayern unggul agregat 5-0 atas Leverkusen setelah pada leg pertama mereka menang 3-0.
Dengan kemenangan ini, Bayern akan bertemu dengan Inter di perempat final.
Editor : Faaz Elbaraq