Hari Raya Nyepi, Candi Prambanan Tutup Sabtu 29 Maret 2025

author Yama Yasmina

Pewarta :

Jumat, 28 Mar 2025 09:16 WIB

copy
Informasi penutupan sementara Candi Prambanan untuk memperingati Hari Raya Nyepi, Sabtu 29 Maret 2025. (Foto: Instagram @prambananpark)
Informasi penutupan sementara Candi Prambanan untuk memperingati Hari Raya Nyepi, Sabtu 29 Maret 2025. (Foto: Instagram @prambananpark)

i

DIY, MCI News - Candi Prambanan akan ditutup sementara bagi wisatawan saat Hari Suci Nyepi, Sabtu 29 Maret 2025. Hal ini sebagai bentuk penghormatan terhadap umat Hindu. Informasi ini dikutip dari akun resmi Instagram @prambananpark.

Penutupan operasional destinasi Taman Wisata Candi (TWC) Prambanan tersebut dilaksanakan mulai pukul 06.00 sampai pukul 24.00 WIB. Selain itu, destinasi TWC Prambanan akan melakukan pemadaman listrik selama 24 jam. 

"Prambanan Dalam Sunyi" ini dimulai dari Sabtu pukul 06.00 WIB sampai Minggu 30 Maret 2025 pukul 06.00 WIB.

"Guna tetap menjaga keamanan kawasan Taman Wisata Candi Prambanan, maka beberapa titik akan dijaga oleh prajurit Bregada serta pasukan Turangga, yaitu pasukan polisi berkuda dari Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)," jelas General Manager TWC Prambanan, Ratno Timur di Sleman, dikutip dari Antara.

Prambanan Dalam Sunyi tahun ini merupakan yang kedua kalinya, setelah tahun lalu dapat terlaksana dengan baik.

"Ini wujud komitmen dalam menghormati dan menjaga situs Warisan Budaya Dunia Candi Prambanan yang juga dihormati sebagai situs suci bagi umat Hindu di Indonesia dan dunia," sambung Ratno Timur.

Sementara itu, pelaksanaan upacara Tawur Agung Kesanga yang diselenggarakan, hari ini, Jumat 28 Maret 2025, diikuti ribuan umat Hindu dan juga dijadwalkan dihadiri Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka.

TWC Prambanan tetap dibuka untuk kunjungan wisatawan dan pengunjung juga dapat menyaksikan Pawai Ogoh-Ogoh yang diselenggarakan di seputaran Candi Prambanan setelah upacara Tawur Agung.

Sebagai informasi, Candi Prambanan ini terletak di Desa Bokoharjo, Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), dan di Tlogo, Prambanan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Editor : Yama Yasmina

Berita Terbaru

Dilan Janiyar Bongkar Perselingkuhan Suami Safnoviar Tiasdi Jadi Konten

Dilan Janiyar Bongkar Perselingkuhan Suami Safnoviar Tiasdi Jadi Konten

Senin, 21 Apr 2025 20:26 WIB

Senin, 21 Apr 2025 20:26 WIB

Dilan Janiyar, seleb TikTok asal Yogya ini membongkar perselingkuhan suaminya, Safnoviar Tiasdi di media sosial.…

Kemnaker dan Kemen PPPA Perkuat Sinergi Ketenagakerjaan lewat Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Kemnaker dan Kemen PPPA Perkuat Sinergi Ketenagakerjaan lewat Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Senin, 21 Apr 2025 20:15 WIB

Senin, 21 Apr 2025 20:15 WIB

Jakarta, MCI News -- Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) sepakat menjalin kerja…

Bridal Shower Luna Maya di Shanghai Jelang Pernikahan dengan Maxime Bouttier

Bridal Shower Luna Maya di Shanghai Jelang Pernikahan dengan Maxime Bouttier

Senin, 21 Apr 2025 19:50 WIB

Senin, 21 Apr 2025 19:50 WIB

Pasangan Luna Maya dan Maxime Bouttier akan menikah di Bali, 7 Mei 2025. Bintang film Suzzanna itu merayakan bridal shower dari teman-teman perempuannya.…

Film Jumbo Tembus 5.472.439 Penonton, Mengalahkan Deretan Tayangan Horor

Film Jumbo Tembus 5.472.439 Penonton, Mengalahkan Deretan Tayangan Horor

Senin, 21 Apr 2025 19:10 WIB

Senin, 21 Apr 2025 19:10 WIB

Film Jumbo resmi menggeser posisi Pabrik Gula, yang sebelumnya memimpin perolehan penonton terbanyak edisi film Lebaran 2025. …

Bayi Perempuan Pasangan Aktor Yama Carlos dan Carina Ivola, Keponakan Caren Delano

Bayi Perempuan Pasangan Aktor Yama Carlos dan Carina Ivola, Keponakan Caren Delano

Senin, 21 Apr 2025 18:40 WIB

Senin, 21 Apr 2025 18:40 WIB

Fashion stylist Caren Delano berbahagia menyambut kelahiran keponakannya, buah hati pasangan Carina Ivola dan aktor Yama Carlos.…

Paus Fransiskus Wafat, Mekanisme Pemilihan Paus Baru Lewat Konklaf

Paus Fransiskus Wafat, Mekanisme Pemilihan Paus Baru Lewat Konklaf

Senin, 21 Apr 2025 18:19 WIB

Senin, 21 Apr 2025 18:19 WIB

Kabar duka bagi umat Kristiani terkait kematian Paus Fransiskus, Senin 21 April 2025. Ia mengidap pneumonia.…