Hadiri langsung Misa Pemakaman Paus Fransiskus

Delegasi Khusus Indonesia Tiba di Roma

author mcinews.id

mcinews.id

Sabtu, 26 Apr 2025 11:03 WIB

copy
Delegasi khusus Indonesia tiba di Roma untuk menghadiri Misa Pemakaman Paus Fransiskus. (Foto: KBRI Takhta Suci Vatikan)
Delegasi khusus Indonesia tiba di Roma untuk menghadiri Misa Pemakaman Paus Fransiskus. (Foto: KBRI Takhta Suci Vatikan)

i

Jakarta, MCI News - Delegasi khusus Presiden Prabowo untuk menghadiri pemakaman Paus Fransiskus tiba di Roma, Italia, Jumat pagi 25 April 2025. Mereka adalah mantan Presiden Joko Wododo, Menteri Hak Asasi Manusia Natalius Pigai, Wakil Menkeu Thomas Aquinas Djiwandono, dan Ketua Panitia Penyambutan Paus Fransiskus di Indonesia Ignatius Jonan.

Presiden Prabowo mengirim empat orang utusan khusus tersebut sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada pemimpin tertinggi Gereja Katolik Roma yang meninggal dunia, Senin pagi 21 April 2025.

Paus asal Argentina itu meninggal dunia akibat sakit setelah lebih dari sebulan, atau tepatnya sejak 14 Februari 2025, dirawat di Klinik Rumah Sakit Gemelli.

Mengutip rilis KBRI Takhta Suci Vatikan, sejak jenazah Paus disemayamkan di Basilika St. Petrus hingga Jumat, sudah lebih dari 150.000 pelayat dan peziarah memberikan penghormatan langsung di Basilika.

Delegasi khusus Presiden Prabowo Subianto akan menghadiri dan mengikuti upacara Misa Pemakaman Paus Fransiskus yang diselenggarakan di Lapangan St. Petrus, Vatikan, Sabtu pagi 26 April 2025, dipimpin Dekan Kolegio Kardinal (Dean of the College Cardinals sejak 2020) Kardinal Giovanni Battista Re.

Delegasi khusus Presiden Indonesia itu merupakan salah satu dari sekitar 170 delegasi negara dan organisasi internasional yang akan menghadiri Misa Pemakaman Paus Fransiskus.

Yang akan hadir antara lain Presiden AS Donald Trump, Pangeran William dari Inggris dan PM Keir Starmer, raja dan ratu Spanyol, wakil Kerajaan Belgia, Swedia, Norwegia, dan Monako.
Juga para pemimpin negara dan pemerintahan Eropa, Sekjen PBB, Presiden Brasil dan Presiden Argentina, pemimpin Iran. Serta pemimpin negara-negara Afrika, Balkan, Asia Tengah, termasuk ASEAN seperti Filipina dan Malaysia, dan Timor Leste.

Paus yang sangat mengagumi Indonesia dengan Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika itu akan dimakamkan di Basilika St. Maria Maggiore, Roma. Lokasinya berjarak sekitar 5,6 Km dari Basilika St. Petrus.

Pemakaman di Basilika St. Maria Maggiore itu membuat Paus Fransiskus menjadi paus ke-8 yang dimakamkan di Basilika, kawasan pemakaman mulai dibangun pada 432. Paus terakhir yang dimakamkan di Basilika itu adalah Paus Clement pada 1669. Yang pertama adalah Paus Honorius III, yang dimakamkan pada 1227.

Setelah Misa Pemakaman dimulai masa berkabung selama sembilan hari, yang disebut 'Novemdiales'. Masa berduka sembilan hari adalah sebuah tradisi kuno.

Selama sembilan hari akan digelar misa untuk mendoakan jiwa Paus Fransiskus. Misa akan diselenggarakan di Basilika St. Petrus, setiap pukul 17:00, kecuali misa pada Hari Kerahiman Ilahi, 27 April 2025, yang akan diadakan pada pukul 10.30 pagi di Lapangan Santo Petrus.

Editor : Budi Setiawan

Berita Terbaru

Investor Asing Suntik Rp2,36 Triliun pada Pekan Keempat April

Investor Asing Suntik Rp2,36 Triliun pada Pekan Keempat April

Sabtu, 26 Apr 2025 10:31 WIB

Sabtu, 26 Apr 2025 10:31 WIB

Jakarta, MCI News - Bank Indonesia (BI) mencatat aliran modal asing masuk bersih ke pasar keuangan domestik mencapai sebesar Rp2,36 triliun pada pekan keempat…

Lanal Palembang Gagalkan Penyelundupan Benur Lobster

Lanal Palembang Gagalkan Penyelundupan Benur Lobster

Sabtu, 26 Apr 2025 09:51 WIB

Sabtu, 26 Apr 2025 09:51 WIB

Palembang, MCI News - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Palembang menggagalkan penyelundupan benih lobster (benur) sebanyak 383.615 ekor di wilayah perairan…

MUCC Gelar Halal Bihalal, Jalin Silaturahmi Lintas Komunitas Mobil

MUCC Gelar Halal Bihalal, Jalin Silaturahmi Lintas Komunitas Mobil

Sabtu, 26 Apr 2025 09:11 WIB

Sabtu, 26 Apr 2025 09:11 WIB

Surabaya, MCI News - Meet Up Car Community (MUCC) mengadakan kegiatan silaturahmi lintas komunitas mobil berbagai merk dan jenis dari seluruh Jawa…

Calon Haji Tertua Asal Jawa Timur dari Pamekasan, Termuda 18 Tahun dari Probolinggo

Calon Haji Tertua Asal Jawa Timur dari Pamekasan, Termuda 18 Tahun dari Probolinggo

Sabtu, 26 Apr 2025 07:44 WIB

Sabtu, 26 Apr 2025 07:44 WIB

Calon haji tertua asal Jawa Timur dari Pamekasan berusia 107 tahun. Sedangkan calon haji termuda usia 18 tahun dari Pakuniran, Probolinggo.…

Fakta-fakta Insiden Tandon Air Pondok Gontor 5 Magelang, 4 Tewas, Korban Lainnya Luka

Fakta-fakta Insiden Tandon Air Pondok Gontor 5 Magelang, 4 Tewas, Korban Lainnya Luka

Sabtu, 26 Apr 2025 05:31 WIB

Sabtu, 26 Apr 2025 05:31 WIB

Tandon air roboh di Pondok Modern Darussalam Gontor Kampus 5, Dusun Gadingsari, Magelang, Jawa Tengah, menjelang salat Jumat 25 April 2025.…

Gempa M 6,3 Guncang Ekuador sempat Mengeluarkan Peringatan Tsunami

Gempa M 6,3 Guncang Ekuador sempat Mengeluarkan Peringatan Tsunami

Jumat, 25 Apr 2025 21:09 WIB

Jumat, 25 Apr 2025 21:09 WIB

Gempa guncang provinsi perbatasan Esmeraldas, terletak lebih dari 183 mil (296 kilometer) barat laut Quito, Ibu Kota Ekuador.…