Bos Siemens dan Seluruh Keluarganya Tewas dalam Kecelakaan Helikopter

author mcinews.id

mcinews.id

Jumat, 11 Apr 2025 18:23 WIB

copy
Penampakan helikopter yang ditumpangi bos Siemens yang terjatuh di New York. (Foto: Tangkapan Layar)
Penampakan helikopter yang ditumpangi bos Siemens yang terjatuh di New York. (Foto: Tangkapan Layar)

i

New York, MCI News - Bos Siemens Agustin Escobar beserta istri dan ketiga anaknya dikabarkan tewas dalam kecelakaan helikopter yang mereka tumpangi, Jumat (11/4/2025) di New York, Amerika Serikat (AS). Total, enam orang yang tewas dalam helikopter wisata yang membawa Escobar sekeluarga dari Spanyol tersebut.  

Disebutkan, bahwa helikopter terbelah di udara dan berputar di langit sebelum jatuh ke Sungai Hudson di Kota New York. Selain eksekutif perusahaan teknologi asal Jerman itu, Merce Camprubi Montal istri dan ketiga anaknya yang berusia 4,5 dan 11 tahun juga menjadi korban kecelakaan tragis tersebut.

Mereka diidentifikasi sebagai korban dalam kecelakaan tragis itu bersama dengan pilotnya yang berusia 36 tahun.

Dikutip dari berbagai sumber, Jumat (11/4/2025) Escobar menjabat sebagai CEO divisi Siemens di Spanyol dan Eropa Barat Daya pada tahun 2022. Mantan kepala divisi Siemens Spanyol, Miguel Ángel Lopez, memuji Escobar saat pengangkatannya itu.

"Mulai sekarang, dengan Agustín Escobar, kami memiliki penerus terbaik untuk memimpin perusahaan di Spanyol. Dalam beberapa tahun terakhir, karyanya telah menjadi kunci keberhasilan Siemens di bidang mobilitas dan transportasi," bunyi pernyataan Lopez.

Siemens fokus berbisnis otomasi industri, sumber daya energi, transportasi kereta api dan teknologi Kesehatan. Siemens adalah perusahaan manufaktur industri terbesar di Eropa dan memimpin pasar global dalam otomasi industri dan perangkat lunak industri.

Keluarga Escobar sedang mengunjungi Kota New York dari Barcelona, Spanyol. Mereka menyewa helikopter dari New York Helicopter, sebuah perusahaan tur di Big Apple yang mengklaim menyediakan kenyamanan dan keselamatan bagi pelanggan.

Atas insiden nahas ini, Badan Keselamatan Transportasi Nasional AS kini melakukan penyelidikan terkait penyebab kecelakaan mematikan yang terjadi pada pukul 13:17 siang, sekitar 15 menit setelah lepas landas.

Helikopter itu mencapai Jembatan George Washington sebelum berbelok ke selatan dan jatuh. "Kami turut berduka cita kepada keluarga dan mereka yang ada di dalam pesawat," tutur Wali Kota New York City Eric Adams menanggapi kabar tersebut.

Helikopter itu, yang diidentifikasi sebagai helikopter Bell 206, sedang dalam penerbangan keenamnya hari itu. Penyelam NYPD menemukan keenam korban, di mana empat di antaranya dinyatakan meninggal di tempat kejadian, dan dua meninggal akibat luka-luka mereka di rumah sakit setempat.

Editor : Faaz Elbaraq

Berita Terbaru

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…

Sinopsis Film Bollywood Kesari Chapter 2: Perjuangan Menuntut Keadilan

Sinopsis Film Bollywood Kesari Chapter 2: Perjuangan Menuntut Keadilan

Minggu, 20 Apr 2025 16:50 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 16:50 WIB

Film Kesari Chapter 2 berlatar peristiwa pembantaian Jallianwala Bagh tahun 1919, film ini menyoroti perjuangan Nair dalam menuntut keadilan.…

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Paskah, Ajak Pererat Persaudaraan

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Paskah, Ajak Pererat Persaudaraan

Minggu, 20 Apr 2025 16:26 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 16:26 WIB

Presiden Prabowo sampaikan ucapan Selamat Hari Paskah bagi umat Kristiani. Momen suci renungkan makna pengorbanan, kebangkitan, dan harapan.…