Maarten Paes Bakal Main Lawan Bahrain? Segini Peluangnya

mcinews.id

Surabaya - mediachanelnews.com Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong membeberkan kondisi terkini Maarten Paes. Peluang penjaga gawang berdarah Kediri ini untuk bermain melawan Bahrain sebesar 70 persen. Laga Bahrain vs Indonesia tersaji di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Kamis (10/10/2024). Pertandingan kick off pukul 23.00 WIB. Maarten Paes menjadi pemain terakhir yang bergabung dengan skuad Indonesia jelang melawan Bahrain. Paes tiba di Bahrain pada Selasa (8/10/2024). Kiper berusia 26 tahun itu pun langsung mengikuti latihan bareng Timnas Indonesia. Sayangnya, kondisi Paes belum pulih 100 persen dari cedera yang dialami. Paes sebelumnya menderita pergelangan tangan. Dia bahkan sampai menggunakan grip di tangan dan absen membela FC Dallas. "Kemungkinan untuk bermain masih 70 persen. Tapi hari ini dan besok akan dilihat terlebih dulu perkembangan pemulihannya," ujar Shin Tae-yong dikutip dari laman PSSI, Rabu (9/10/2024). Pelatih berusia 53 tahun itu menyebutkan, cedera yang dialami Paes bukanlah sesuatu yang serius. Hal itulah yang membuat Timnas Indonesia tetap memanggil Paes untuk menatap laga melawan Bahrain dan China. "(Cederanya) tidak begitu parah. Kita akan ambil keputusan nanti," tegasnya. Apabila Paes belum memungkinkan untuk dimainkan melawan Bahrain, Shin Tae-yong masih memiliki opsi untuk diturunkan di bawah mistar gawang. Ernando Ari dan Nadeo Argawinata dapat menggantikan peran Paes. Red. MCINews Sumber detik.com

Editor : MCI Editor

Peristiwa
Berita Populer
Berita Terbaru