Pemprov Jatim Berangkatkan 4.000 Pemudik Gratis di Kantor Dishub Jatim, Sabtu 29 Maret 2025

mcinews.id
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa saat memberangkatkan rombongan pemudik gratis yang digelar Pemprov melalui Dinas Perhubungan. (Foto: Instagram)

Surabaya, MCI News - Mudik atau mulih dilik yang berarti pulang sebentar sudah tradisi menyambut Lebaran, bahkan hampir setiap tahun digelar Pemerintah Daerah (Pemda) lewat mudik gratis. Pada lebaran Idulfitri tahun ini, Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) juga kembali memulangkan ribuan pemudik secara gratis.

Pemprov Jatim dijadwalkan memberangkatkan 4.000 pemudik gratis lewat jalur darat di depan Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Jatim Jalan Ahmad Yani No.268, Surabaya, hari ini, Sabtu, 29 Maret 2025.

Baca juga: Menaker: Mudik Gratis Tumbuhkan Chemistry Positif Manajemen dengan Pekerja

Kepala Dishub Jatim, Nyono menyatakan, program mudik gratis ini bertujuan untuk memfasilitasi masyarakat agar pulang ke kampung halamannya secara aman, sekaligus menjadi upaya menekan angka kecelakaan.

Untuk pemberangkatan mudik gratis Angkutan Kota Dalam Provinsi (AKDP) akan diantar ke 17 daerah dengan 100 unit bus. Sementara itu, daerah terbanyak yang dituju oleh pemudik adalah Kabupaten Ponorogo dengan 17 bus, kemudian Kabupaten Pacitan 15 bus, dan Kabupaten Magetan dengan 12 bus.

Sebelumnya, program mudik gratis Pemprov Jatim sudah dilaksanakan Gubernur Khofifah Indar Parawansa dengan memberangkatkan ratusan pemudik kapal laut di Pelabuhan Jangkar Kabupaten Situbondo.

Baca juga: Wamenaker Noel Lepas Ratusan Peserta Mudik Gratis PT Kayaba Indonesia

Total ada 250 penumpang dan 150 kendaraan roda 2 yang diberangkatkan Khofifah menuju Pulau Raas Sumenep menggunakan Kapal Motor Penumpang (KMP) Wicitra Dharma I.

Sedangkan Wakil Gubernur Emil Dardak sudah memberangkatkan sebanyak 3.120 orang peserta mudik gratis di halaman Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta. Ada 78 unit bus disediakan oleh Pemprov Jatim dari Jakarta ini memiliki 13 bus rute Jakarta-Pamekasan-Sumenep. 

Kemudian 12 bus rute Jakarta-Bojonegoro-Tuban-Lamongan-Gresik, 5 bus rute Jakarta-Pacitan, 7 bus rute Jakarta-Nganjuk-Jombang, 27 bus rute Jakarta-Maospati-Madiun-Ponorogo, 2 bus rute Jakarta-Kediri-Tulungagung, 6 bus rute Jakarta-Mojokerto-Surabaya-Malang, dan 6 bus untuk rute Jakarta-Lumajang-Jember-Banyuwangi.

Baca juga: Berangkatkan Kapal Mudik Gratis ke Pulau Raas Sumenep, Gubernur Khofifah Pastikan Pemudik Aman dan Nyaman

Pada hari yang sama, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdaprov Jatim Joko Irianto bersama Kabid Lalin Dishub Jatim Farid Susanto memberangkatkan 143 kendaraan roda dua milik pemudik dari kantor Dishub Jatim di Jalan Ahmad Yani, Surabaya.

Motor-motor tersebut diangkut dengan truk dan akan diantarkan ke enam kabupaten/ kota tujuan, yakni Banyuwangi, Jember, Ponorogo, Trenggalek, Madiun, dan Tulungagung.

Editor : Yama Yasmina

Peristiwa
Berita Populer
Berita Terbaru