Drawing Liga 4 Indonesia Tuai Kontroversi, Erick Thohir: Undian Diulang

mcinews.id
Drawing Liga 4 Indonesia dicurigai tidak transparan. (Foto: Tangkapan layar video)

Jakarta, MCI News - Drawing Liga 4 Indonesia putaran nasional dilakukan oleh Departemen Kompetisi Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Kamis 10 April 2025 sore WIB. Proses pengundian tersebut ditayangkan langsung melalui YouTube PSSI TV.

Pelaksanaan undian menjadi viral di kalangan netizen. Terpampang di proses drawing Grup N dinilai tidak profesional dan mencederai semangat fair play. 

Baca juga: Persema Malang Genjot Fisik Pemain Jelang Bergulirnya Liga 4 Nasional

Grup N di mana Persewangi Banyuwangi sebagai tuan rumah akan dipasangkan dengan lawan-lawan mereka. Hasil undian secara beruntun memasangkan Persewangi dengan juara dari Papua Tengah, Jawa Timur 4, serta Jawa Barat 2.

Namun, tindakan mencurigakan terlihat ketika sosok yang melakukan undian menurunkan tangannya yang memegang bola hingga ke bawah meja sebelum mengeluarkan kertas dalam setiap kesempatan.

Kertas-kertas tersebut terlihat lurus bukan terlipat atau digulung jika benar-benar diambil dari bola. Tangan kanan sang pria yang mengambil undian juga tampak mengambil kertas bukan dari dalam bola.

Video tersebut pun kini telah hilang dari kanal YouTube PSSI TV. Namun cuplikan undian tersebut sudah tersebar dan viral di media sosial.

Undian Ulang

PSSI mengecam keras pelaksanaan drawing Liga 4 yang dianggap tidak profesional dan tidak transparan serta mencederai semangat fair play dalam kompetisi sepak bola nasional.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan rasa kekecewaannya dan menegaskan pentingnya menjaga integritas di setiap tahapan kompetisi, baik di level profesional maupun amatir.

"Kami menyesalkan pelaksanaan drawing Liga 4 yang berlangsung secara tidak profesional dan tidak transparan. Jangan pernah main-main dengan kompetisi Liga! Demi menjunjung fair play dan integritas kompetisi, kami mendesak agar dilakukan drawing ulang dengan prosedur yang jelas, adil, dan melibatkan semua pihak terkait," tegas Menteri BUMN itu dikutip dari rilis PSSI.

Sejumlah pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan drawing Liga 4 akan dievaluasi. PSSI berharap kejadian ini menjadi pembelajaran berharga untuk meningkatkan kualitas pengelolaan kompetisi sepak bola Indonesia ke depan, sehingga dapat menciptakan lingkungan yang lebih profesional, adil, dan transparan.

Editor : Yama Yasmina

Peristiwa
Berita Populer
Berita Terbaru