Kapolda Bali Siapkan strategi Atasi Kemacetan Malam Tahun Baru

author mcinews.id

mcinews.id

Selasa, 31 Des 2024 00:26 WIB

copy

Denpasar, MCI News - Kepolisian Daerah Polda Bali Menggelar konfrensi Pers Ahkir tahun terkait pencapaian dan kinerja Polda Bali selama tahun 2024, Bertempat di Hongkong Garden Restaurant, Denpasar, Senin (30/12/2024)

Dalam acara Konferensi pers akhir tahun Polda Bali menanggapi pertanyaan dari salah satu pers yang menanyakan terkait kesiapan Polda Bali dalam menangani macet menjelang tahun baru.

Menurut Kapolda Bali Irjen. Pol. Daniel Adityajaya, SH., S.I.K., M.Si, pihak kepolisian akan meningkatkan pengawasan dan pengaturan arus lalu lintas dengan melibatkan sejumlah personel di lokasi-lokasi yang rawan macet, seperti kawasan wisata, jalan utama, dan bandara.

"Menjelang pergantian tahun ini, kami sudah menyiapkan sejumlah strategi untuk memastikan kelancaran lalu lintas. Kami akan melakukan rekayasa lalu lintas, membuka jalur alternatif, serta menambah pos pengamanan di titik-titik rawan kemacetan," ujar Kapolda Bali.

Kapolda juga menyampaikan bahwa pihaknya bekerja sama dengan Dinas Perhubungan dan instansi terkait untuk mengoptimalkan pengaturan lalu lintas. Selain itu, Kapolda mengimbau kepada masyarakat yang akan merayakan Tahun Baru untuk merencanakan perjalanan dengan baik, memilih waktu yang tepat, serta menggunakan transportasi umum untuk mengurangi volume kendaraan pribadi.

Dengan langkah-langkah ini, Kapolda Bali berharap agar perayaan Tahun Baru di Bali bisa berlangsung aman dan lancar tanpa menimbulkan kemacetan yang signifikan, sehingga masyarakat dapat menikmati liburan dengan nyaman.(red/wwn)

Editor : Wawan Kurniawan

Tag :

Berita Terbaru

Tujuh Makanan Bersertifikat Halal Ditemukan Mengandung Babi, Ini Daftarnya

Tujuh Makanan Bersertifikat Halal Ditemukan Mengandung Babi, Ini Daftarnya

Senin, 21 Apr 2025 22:50 WIB

Senin, 21 Apr 2025 22:50 WIB

Masyarakat dihebohkan dengan temuan sembilan makanan kemasan yang ternyata mengandung zat babi.…

Jenazah Paus Fransiskus Disemayamkan di Kapel Santa Marta Vatikan

Jenazah Paus Fransiskus Disemayamkan di Kapel Santa Marta Vatikan

Senin, 21 Apr 2025 21:55 WIB

Senin, 21 Apr 2025 21:55 WIB

Duka mendalam dirasakan umat Kristiani atas wafatnya Paus Fransiskus, Senin 21 April 2025 pukul 07.35 waktu setempat.…

Paus Fransiskus Wafat, 4 Laga Serie A Ditunda hingga Rabu 23 April 2025

Paus Fransiskus Wafat, 4 Laga Serie A Ditunda hingga Rabu 23 April 2025

Senin, 21 Apr 2025 21:12 WIB

Senin, 21 Apr 2025 21:12 WIB

Empat laga Serie A Ditunda hingga Rabu, 23 April 2025, tanda berkabung atas wafatnya Paus Fransiskus, Senin 21 April pukul 07.35 waktu setempat.…

Presiden Prabowo Akan Melepas Kloter Pertama Jemaah Haji Indonesia 2 Mei 2025

Presiden Prabowo Akan Melepas Kloter Pertama Jemaah Haji Indonesia 2 Mei 2025

Senin, 21 Apr 2025 20:51 WIB

Senin, 21 Apr 2025 20:51 WIB

Jakarta, MCI News - Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan akan melepas keberangkatan kelompok terbang (kloter) pertama jemaah haji Indonesia pada 2 Mei 2025…

Dilan Janiyar Bongkar Perselingkuhan Suami Safnoviar Tiasdi Jadi Konten

Dilan Janiyar Bongkar Perselingkuhan Suami Safnoviar Tiasdi Jadi Konten

Senin, 21 Apr 2025 20:26 WIB

Senin, 21 Apr 2025 20:26 WIB

Dilan Janiyar, seleb TikTok asal Yogya ini membongkar perselingkuhan suaminya, Safnoviar Tiasdi di media sosial.…

Kemnaker dan Kemen PPPA Perkuat Sinergi Ketenagakerjaan lewat Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Kemnaker dan Kemen PPPA Perkuat Sinergi Ketenagakerjaan lewat Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Senin, 21 Apr 2025 20:15 WIB

Senin, 21 Apr 2025 20:15 WIB

Jakarta, MCI News -- Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) sepakat menjalin kerja…