Merapi Erupsi, Warga Diminta Aktifkan Ronda Malam

author mcinews.id

mcinews.id

Jumat, 07 Feb 2025 17:09 WIB

copy

Klaten, MCI News - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah, mengimbau warga yang tinggal di lereng Gunung Merapi untuk kembali mengaktifkan kegiatan ronda malam. Hal ini dilakukan sebagai langkah antisipasi dalam memantau aktivitas vulkanik Merapi yang semakin meningkat.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Klaten Anjung Darojati Nuruzzaman menyatakan, saat ini Gunung Merapi sering mengalami guguran lava. "Kami mengimbau kepada warga di lereng Gunung Merapi untuk selalu waspada dan mengaktifkan kembali ronda malam guna memantau kondisi Merapi," ujarnya di Klaten, Jumat, (7/2/2025).

Anjung menambahkan, hujan lebat yang terjadi beberapa hari terakhir di puncak Gunung Merapi dapat berbahaya bagi warga yang berada di sepanjang aliran sungai.

"Kami mengingatkan warga untuk tidak melakukan aktivitas di sungai-sungai yang berhulu di Gunung Merapi jika terjadi hujan lebat," lanjut seperti dilaporkan antara.com.

Menurut Anjung, saat ini guguran lava Gunung Merapi sering mengarah ke barat daya, menuju wilayah Magelang, Jawa Tengah. BPBD Klaten terus memantau situasi ini melalui CCTV dan informasi yang diberikan BPPTKG Yogyakarta.

"Meski sering mengarah ke Magelang, kami terus melakukan pantauan untuk memastikan keamanan warga," kata Anjung.

Berdasarkan data dari Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), pada Kamis, 6 Februari 2025, Gunung Merapi mengalami guguran lava sebanyak 37 kali dengan jarak luncur mencapai 2.000 meter ke arah barat daya.

Sementara itu, pada Jumat, 7 Februari 2025 hingga siang tercatat 12 kali guguran lava dengan jarak luncur antara 1.500 hingga 2.000 meter.

Saat ini, Gunung Merapi berada pada status Level 3 Siaga. BPBD Klaten terus memonitor perkembangan situasi untuk mengantisipasi dampak lebih lanjut.(wtn)

Editor : WItanto

Berita Terbaru

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…

Sinopsis Film Bollywood Kesari Chapter 2: Perjuangan Menuntut Keadilan

Sinopsis Film Bollywood Kesari Chapter 2: Perjuangan Menuntut Keadilan

Minggu, 20 Apr 2025 16:50 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 16:50 WIB

Film Kesari Chapter 2 berlatar peristiwa pembantaian Jallianwala Bagh tahun 1919, film ini menyoroti perjuangan Nair dalam menuntut keadilan.…