Jakarta, MCI News - Timnas Indonesia membidik tripoin saat menjamu Bahrain dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Partai Grup C putaran ketiga antara Timnas Indonesia vs Bahrain bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, hari ini, Selasa 25 Maret 2025.
Duel Timnas Indonesia vs Bahrain tersebut, dijadwalkan bergulir mulai pukul 20.45 WIB. Siaran langsung tayang di RCTI dan GTV. RCTI sendiri akan memulai siaran langsung sejak pukul 18.15 WIB.
Timnas Indonesia bertekad bangkit, usai pada laga sebelumnya dibekuk Australia 1-5 di Sydney, Kamis 20 Maret 2025. Skuad Garuda menghuni tangga keempat klasemen Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Jay Idzes dkk mengumpulkan enam angka dari tujuh pertandingan dengan selisih gol minus 7.
Bahrain juga menelan kekalahan ketika bertamu ke markas Jepang pada matchday ketujuh Grup C. Sang juara Piala Teluk 2024 itu kini satu setrip di bawah Indonesia dengan poin dan selisih gol identik. Timnas Indonesia bisa menempati posisi yang lebih tinggi dari Bahrain, karena keunggulan produktivitas gol.
Editor : Yama Yasmina
Berita Terbaru
Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB
Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB
Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…
Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB
Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB
Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…
Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB
Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB
Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…
Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB
Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB
Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…
Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB
Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…
Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB
Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB
Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…