Jakarta, MCI News - King Abdi mengungkap kisah pahit di balik pemecatannya dari sebuah bisnis kuliner bebek yang sempat dirintisnya.
Dalam sebuah sesi podcast di kanal YouTube Kasisolusi, mantan kontestan MasterChef Indonesia season 10 itu membeberkan, dirinya dikeluarkan secara mendadak. Padahal ia berperan sebagai pencipta resep sekaligus penggagas konsep usaha tersebut.
"Benar, saya benar-benar dipecat melalui telepon," ujar King Abdi dengan nada datar, menggambarkan rasa kecewa yang mendalam atas keputusan sepihak tersebut.
Tanpa menyebut nama secara langsung, King Abdi menjelaskan bisnis yang dia bantu rintis tersebut sempat berkembang pesat, hingga memiliki sebelas cabang. Namun kini, usaha tersebut dikabarkan semakin sukses dan memiliki cabang lebih banyak.
Meski mengaku sudah tidak lagi terlibat aktif, King Abdi masih menerima sebagian keuntungan dari bisnis itu. “Ini bentuk syukur saya, meski awalnya hanya dijanjikan lima persen keuntungan,” tutur pemilik nama asli Amrizal Nuril Abdi ini.
Menurut King Abdi, keuntungan itu ia gunakan untuk membeli mushaf Alquran yang kemudian disebarkan kepada orang lain. Pengakuan ini segera memantik simpati publik dan ramai diperbincangkan di media sosial.
Sebaliknya, cerita King Abdi ini memantik komentar dari Tretan Muslim, pemilik usaha kuliner Bebek Carok.
"Wah rame juga ya, oke saya akan luruskan fakta sebenarnya nanti, karena kalau ngundang satu pihak doang gini bisa jadi fitnah dan framing. Btw lebih cocok channel ini ganti nama jadi kasidrama bukan solusi Pak Derry," tulis akun YouTube @TretanUniverse.
Seperti diketahui, King Abdi terlibat dalam beberapa bisnis makanan yang digagas oleh selebritas Tanah Air. Beberapa di antaranya, Dadar Beredar milik almarhum Babe Cabita.
Kini, King Abdi tampaknya memilih untuk fokus membesarkan bisnis barunya, Sego Tempong, bersama aktor Vicky Nitinegoro. Ia juga kolaborasi dengan desainer sekaligus host Brownis, Ivan Gunawan alias Igun dengan kuliner nasi kulit maigun.
Editor : Yama Yasmina