Konflik Ahmad Dhani Vs Maia Estianty saat Al Ghazali dan Alyssa Daguise Bulan Madu

author mcinews.id

mcinews.id

Selasa, 01 Jul 2025 17:10 WIB

copy
Hubungan mantan suami istri, Ahmad Dhani dan Maia Estianty memanas lagi saat putranya, Al Ghazali-Alyssa Daguise bulan madu. (Foto: Instagram)
Hubungan mantan suami istri, Ahmad Dhani dan Maia Estianty memanas lagi saat putranya, Al Ghazali-Alyssa Daguise bulan madu. (Foto: Instagram)

i

Surabaya, MCI News – Ahmad Dhani mengunggah video di kanal YouTube Ahmad Dhani Dalam Berita, berjudul "KOMPILASI GIBAH DAN FITNAH MAIA ESTIANTY (disaat sudah punya suami)". Video ini sudah disaksikan sebanyak 423.777 kali, dam mendapatkan tanda suka 2.781.

Sesuai judulnya, video berdurasi 24 menit 20 detik itu menampilkan potongan video hasil wawancara Maia Estianty di berbagai podcast, yang menurut Dhani, isinya adalah fitnah dan gibah.

Ayah lima anak itu memiliki alasan hingga akhirnya berani mengunggah video tersebut langsung di YouTube. Menurut Anggota DPR RI itu, video tersebut sebagai bentuk pembelaannya terhadap istri keduanya, Mulan Jameela yang menjadi sasaran hujatan netizen.

"Konten ini dibuat atas dasar pembelaan kepada Feea dan Ali (anak kandung Dhani dan Mulan) yang Bundanya terus difitnah dan digunjing," ungkap pentolan grup band Dewa 19 itu.

Kemudian, Ahmad Dhani baru menampilkan beberapa cuplikan pernyataan mantan istrinya di berbagai kanal YouTube artis seperti pasangan Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama, Boy William, Denny Sumargo, hingga Daniel Mananta. Tak hanya itu saja, Ahmad Dhani pun menampilkan screenshot sejumlah berita media online.

Bahkan, Ahmad Dhani terang-terangan memberikan label 'fitnah' dan 'gibah' di setiap video Maia Estianty yang menyentil dirinya maupun Mulan Jameela. Selain itu, Dhani juga menampilkan sejumlah beberapa kutipan dari ayat Alquran dan pernyataan ulama mengenai gibah.

“Kalau Mulan secara profesional, dia orangnya profesional. Personalnya, nggak ya. Hahaha. Kalian semua udah tahulah ya,” ceplos Maia Estianty kepada Boy William, yang kemudian dilabeli gibah oleh Ahmad Dhani.

Ahmad Dhani juga menolak tudingan selingkuh dengan Mulan Jameela ketika masih menjadi suami sah Maia Estianty. Selain itu, Ahmad Dhani juga memberikan label 'hoaks' pada pernyataan Maia yang mengatakan ada kejadian KDRT sebelum akhirnya pisah rumah dengan ayah Al, El, dan Dul itu.

"Ya ampun Bun (Maia Estianty). Udah 15 tahun kok masih ngocehin yang dulu-dulu," bunyi tulisan gambar yang ditayangkan Ahmad Dhani dalam video tersebut. 

Dihujat Netizen 

Alih-alih mendapat simpati, unggahan Ahmad Dhani itu malah dianggap kontraproduktif dan memicu lebih banyak gibah terhadap keluarganya sendiri.

"Dia menyinggung untuk tidak gibah. Namun secara tidak sadar, dia sendiri mengundang netizen untuk tetap menggibah dan disediakan di sini," tulis netizen.

Di sisi lain, Maia Estianty justru mendapat dukungan luas. Banyak netizen memuji ketenangan Maia Estianty, yang disebut sudah move on dan bahagia bersama Irwan Mussry.

"Semoga dengan video ini, rejeki dan kebahagiaan Bunda Maia malah makin deras. Tuhan tahu siapa yang benar," tulis netizen lagi.

Bahkan beberapa netizen menyayangkan video ini muncul setelah hubungan Ahmad Dhani dan Maia Estianty dianggap sudah membaik, terlebih setelah pernikahan putra pertamanya, Al Ghazali dan Alyssa Daguise berjalan meriah dan damai.

Respons Maia Estianty?

Sejauh ini, Maia belum memberikan responsnya terhadap video tersebut. Ibu tiga anak itu tampak sedang berlibur di Paris, Prancis, bersama suami tercinta Irwan Mussry.

Video terbaru yang diunggah Maia Estianty adalah tren lagu Ungke Ungger. Ia kolaborasi dengan anjing, berbeda dengan kebanyakan artis dan netizen yang ikutan tren Ungke Ungger dengan pasangannya masing-masing.

Kabar tak mengenakkan ini pun membuat hubungan Ahmad Dhani, Mulan Jameela, dan Maia Estianty kembali menjadi sorotan publik.

Editor : Yasmin Fitrida Diat

Berita Terbaru

Wabup Badung Bagus Alit Sucipta Hadiri HUT ke-48 ST. Dharma Bhakti, Banjar Binong

Wabup Badung Bagus Alit Sucipta Hadiri HUT ke-48 ST. Dharma Bhakti, Banjar Binong

Selasa, 01 Jul 2025 16:28 WIB

Selasa, 01 Jul 2025 16:28 WIB

HUT ke-48 ST. Dharma Bhakti sekaligus pelantikan pengurus baru Banjar Binong, Desa Werdi Bhuwana, Mengwi dihadiri Wabup Badung.…

Bupati Adi Arnawa Apresiasi Sinergitas Polri dengan Masyarakat di Hari Bhayangkara ke-79

Bupati Adi Arnawa Apresiasi Sinergitas Polri dengan Masyarakat di Hari Bhayangkara ke-79

Selasa, 01 Jul 2025 16:08 WIB

Selasa, 01 Jul 2025 16:08 WIB

Badung, MCI News – Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menyampaikan Selamat Hari Bhayangkara ke-79 kepada seluruh jajaran Kepolisian Negara Republik Indonesia, k…

Hari Bhayangkara ke-79, Gubernur Khofifah: Dirgahayu Polri, Teruslah Jadi Benteng Pengayom dan Pelindung Masyarakat

Hari Bhayangkara ke-79, Gubernur Khofifah: Dirgahayu Polri, Teruslah Jadi Benteng Pengayom dan Pelindung Masyarakat

Selasa, 01 Jul 2025 15:52 WIB

Selasa, 01 Jul 2025 15:52 WIB

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan wakilnya, Emil Dardak mengikuti upacara Hari Bhayangkara ke-79 di Mapolda Jatim, Surabaya.…

Aksi Panggung Duo Punk-Rap Bob Vylan Bela Palestina

Aksi Panggung Duo Punk-Rap Bob Vylan Bela Palestina

Selasa, 01 Jul 2025 15:31 WIB

Selasa, 01 Jul 2025 15:31 WIB

Bobby Vylan adalah duo punk-rap yang dikenal dengan lirik kritis. Penampilannya di panggung Glastonbury 2025 bela Palestina.…

Sound Horeg Haram, Hasil Bahtsul Masail Ponpes Besuk Pasuruan

Sound Horeg Haram, Hasil Bahtsul Masail Ponpes Besuk Pasuruan

Selasa, 01 Jul 2025 14:05 WIB

Selasa, 01 Jul 2025 14:05 WIB

Penggunaan sound horeg kembali menuai sorotan dari Pondok Pesantren (Ponpes) Besuk, Pasuruan, Jawa Timur, hingga mengeluarkan fatwa haram.…

Gubernur Khofifah Pastikan Sarana Prasarana Sekolah Rakyat di Mojokerto Siap Dioperasikan 14 Juli 2025

Gubernur Khofifah Pastikan Sarana Prasarana Sekolah Rakyat di Mojokerto Siap Dioperasikan 14 Juli 2025

Selasa, 01 Jul 2025 13:07 WIB

Selasa, 01 Jul 2025 13:07 WIB

Mojokerto, MCI News – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meninjau kesiapan sarana dan prasarana Sekolah Rakyat (SR) di Gedung Diklat BKPSDM Kabupaten …