Rakor Teknis dan Monitoring Evaluasi Penerapan SPM di Kabupaten Badung Tahun 2025

author mcinews.id

mcinews.id

Selasa, 28 Okt 2025 14:15 WIB

copy
Bupati Wayan Adi Arnawa membuka Rapat Koordinasi Teknis dan Monitoring Evaluasi Penerapan SPM di Kabupaten Badung Tahun 2025, di Ruang Rapat Kriya Gosana, Puspem Badung, Selasa (28/10/2025). (Foto: Istimewa)
Bupati Wayan Adi Arnawa membuka Rapat Koordinasi Teknis dan Monitoring Evaluasi Penerapan SPM di Kabupaten Badung Tahun 2025, di Ruang Rapat Kriya Gosana, Puspem Badung, Selasa (28/10/2025). (Foto: Istimewa)

i

Badung, MCI News – Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa membuka Rapat Koordinasi Teknis dan Monitoring Evaluasi Penerapan Standar Pelayanan Minimal (SPM) di Kabupaten Badung Tahun 2025, bertempat di Ruang Rapat Kriya Gosana, Puspem Badung, Selasa (28/10/2025). Acara ini berlangsung sampai Rabu, 29 Oktober 2025.

Turut hadir pada kesempatan ini, Perencana Muda pada Sub Koordinator Data dan Monev Direktur Jenderal Bina Pembangunan Daerah Benjamin Sibarani dan Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Badung I Wayan Wijana beserta OPD terkait dilingkungan Pemkab Badung.

Bupati Badung Adi Arnawa menegaskan pentingnya penerapan SPM secara substansial, bukan sekadar administratif. Dirinya juga menekankan pentingnya sinergi antar perangkat daerah dan integrasi SPM dengan sistem perencanaan, penganggaran, dan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah.

“Saya ingin pelaksanaan SPM benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, bukan hanya menjadi rutinitas laporan administrasi. Bappeda harus mampu memastikan setiap program dan anggaran daerah fokus pada pelayanan dasar dan efisiensi pembangunan,” tegas bupati.

Dalam laporannya, Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda Badung Made Surya Dharma menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan memperkuat koordinasi dan meningkatkan pemahaman perangkat daerah terhadap kebijakan dan tahapan penerapan SPM, sesuai amanat Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014, PP Nomor 2 Tahun 2018, dan Permendagri Nomor 59 Tahun 2021.

“Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, 28–29 Oktober 2025, kami harapkan kegiatan ini menjadi momentum memperkuat komitmen seluruh perangkat daerah untuk mempercepat pencapaian target indikator SPM dan meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kabupaten Badung,” ujarnya.

Editor : Yasmin Fitrida Diat

Berita Terbaru

Polantas Polres Bondowoso Berinovasi Pelayanan BPKB Delivery

Polantas Polres Bondowoso Berinovasi Pelayanan BPKB Delivery

Selasa, 28 Okt 2025 17:37 WIB

Selasa, 28 Okt 2025 17:37 WIB

Bondowoso, MCI News - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bondowoso Polda Jatim meluncurkan program inovasi dalam pelayanan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor…

Bandara Juanda Hadirkan Rute Internasional Baru Menuju Fuzhou Bersama Xiamen Airlines

Bandara Juanda Hadirkan Rute Internasional Baru Menuju Fuzhou Bersama Xiamen Airlines

Selasa, 28 Okt 2025 17:15 WIB

Selasa, 28 Okt 2025 17:15 WIB

Sidoarjo, MCI News – Bandara Internasional Juanda kembali menambah daftar penerbangan internasionalnya dengan dibukanya rute baru Fuzhou – Surabaya – Fuzhou yan…

Nikita Mirzani Divonis 4 Tahun Penjara

Nikita Mirzani Divonis 4 Tahun Penjara

Selasa, 28 Okt 2025 14:55 WIB

Selasa, 28 Okt 2025 14:55 WIB

Nikita Mirzani divonis empat tahun penjara kasus melawan dokter kecantikan Reza Gladys.…

Pria di Pati Tewas dalam Rumah Penuh Sampah, Numpuk selama 8 Tahun

Pria di Pati Tewas dalam Rumah Penuh Sampah, Numpuk selama 8 Tahun

Selasa, 28 Okt 2025 14:32 WIB

Selasa, 28 Okt 2025 14:32 WIB

Seorang pria di Pati betah hidup selama delapan tahun numpuk sampah hingga tewas.…

Wabup Badung Buka Temu Regional Komda Lansia di Mangupura

Wabup Badung Buka Temu Regional Komda Lansia di Mangupura

Selasa, 28 Okt 2025 14:05 WIB

Selasa, 28 Okt 2025 14:05 WIB

Temu Regional Komda Lansia yang mengusung tema “Komda Lansia Penggerak Pemberdayaan".…

Ketua TP PKK Jatim Arumi Bachsin Dorong Digitalisasi Gerakan PKK, dari Dasa Wisma hingga Kabupaten/ Kota

Ketua TP PKK Jatim Arumi Bachsin Dorong Digitalisasi Gerakan PKK, dari Dasa Wisma hingga Kabupaten/ Kota

Selasa, 28 Okt 2025 13:34 WIB

Selasa, 28 Okt 2025 13:34 WIB

Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Timur, Arumi Bachsin, mendorong seluruh jajaran PKK untuk terus beradaptasi dengan perkembangan zaman.…