Wapres Gibran Nobar Film Jumbo bareng Anak Yatim

mcinews.id
Wapres Gibran Rakabuming Raka bersama keluarga nobar film Jumbo bareng anak yatim. (Foto: Instagram @dinsosdkijakarta)

Jakarta, MCI News - Film Jumbo dalam 11 hari tayang di bioskop telah meraih 2.362.494 penonton. Film animasi pertama Visinema Animation sekaligus karya panjang perdana sutradara Ryan Adriandhy ini, tayang di 659 layar di seluruh Indonesia.

Jumlah penonton bakal bertambah setelah Wakil Presiden (Wapres), Gibran Rakabuming Raka, mengajak ratusan anak yatim dari Panti Balita Tunas Bangsa, Panti Sosial Asuhan Anak Putra Utama Tiga, Panti Asuhan Rumah Piatu Muslimin, serta Panti Putra Utama 2 Plumpang.

Baca juga: Wapres Gibran Ikut Salat Jenazah Titiek Puspa sebelum Pemakaman di TPU Tanah Kusir

Nobar digelar di bioskop Senayan City, Jakarta Pusat, Jumat 11 April 2025 pukul 18.30 WIB. Wapres Gibran didampingi oleh istrinya, Selvi Ananda, dan dua anaknya, Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah.

Baca juga: Wapres Gibran Mengenang Titiek Puspa: Selamat Jalan Legenda

Wapres Gibran tampak terlihat berinteraksi dengan ratusan anak yatim yang diajak menonton. Dia berswafoto dan bersalam-salaman dengan anak-anak yatim tersebut. Putra sulung Presiden ke-7 RI, Joko Widodo, itu juga berswafoto dengan pengunjung lainnya di bioskop tempat dia menonton.

Baca juga: Film Jumbo Tembus 1,6 Juta Penonton, Diulas Media Asing akan Tayang di 17 Negara

Film Jumbo menceritakan anak laki-laki bernama Don yang diejek "Jumbo" karena berbadan besar. Dia bermimpi membuat pertunjukan buku dongeng peninggalan orangtuanya. Don lalu bertemu anak perempuan dari dunia lain bernama Meri yang berusaha mencari orangtuanya.

Editor : Yama Yasmina

Peristiwa
Berita Populer
Berita Terbaru