Viral DJ Nathalie Holscher Disawer, Sidrap Mendadak Geger

mcinews.id
DJ Nathalie Holscher tiduran di atas uang saweran tamu saat menghibur di salah satu tempat hiburan malam di Sidrap. (Foto: Instagram)

Sidrap, MCI News - Beredarnya video DJ Nathalie Holscher disawer uang, saat tampil di salah satu tempat hiburan malam di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan (Sulsel).

Mantan istri komedian Sule itu membagikan momen dirinya tiduran di atas tumpukan uang saweran, setelah tampil di sebuah tempat hiburan malam. Ibu satu anak itu juga terlihat sedang berdiri dan disawer para pria. Ada beberapa lembar uang yang terinjak sepatunya.

Baca juga: Nathalie Holscher Terseret Isu Perselingkuhan Lisa Mariana dengan Ridwan Kamil

Tak disangka, video tersebut berbuntut panjang. Ratusan massa yang terdiri dari mahasiswa dan anggota organisasi Islam Muhammadiyah menggelar demonstrasi. Mereka memadati Kantor DPRD Sidrap, Kamis 17 April 2025. 

Dalam aksinya, para demonstran menuntut agar bupati Sidrap segera menertibkan dan menutup seluruh tempat hiburan malam yang tidak memiliki izin resmi, termasuk yang pernah didatangi DJ Nathalie Holscher.

"Kami mengecam segala bentuk kegiatan yang mengarah pada pornoaksi, terutama yang dilakukan oleh pihak-pihak tertentu. Tindakan semacam itu jelas bertolak belakang dengan visi dan misi Kabupaten Sidenreng Rappang yang mengusung nilai keamanan dan religiusitas," ungkap Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Sidrap, Samsul Tang dalam orasinya.

Nathalie Holscher Dituntut Permintaan Maaf

Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif mengaku prihatin dengan aksi Nathalie Holscher yang disawer sehingga massa menjadi ricuh. "Saya sudah menyampaikan tadi malam kepada artis Nathalie Holscher, agar meminta maaf kepada masyarakat Sidrap. Saya pun difasilitasi untuk menyampaikan permintaan maaf atas aktivitas yang terjadi di wilayah kami," ujarnya.

Syahar menilai aksi tersebut bertentangan dengan program unggulan pemerintahannya, yakni "Sidrap Religius, Sidrap Berkah". "Para pemilik tempat hiburan akan kami panggil untuk mengecek izin-izinnya. Apabila ditemukan tidak memiliki izin, maka mohon maaf, kami akan mengambil tindakan tegas," tandasnya.

Tanggapan Nathalie Holscher

Lewat unggahan Insta story @nathalieholscher, DJ berusia 32 tahun itu mengungkapkan curahan hatinya menanggapi tuntutan permintaan maaf lantaran dia disawer saat manggung.

"Ya Allah kuatkan mentalku ya. Viral lagi di TikTok. Saya kan diundang. Dan saya pun bangga dengan mengapresiasi kinerja saya dengan foto itu. Dan banyak DJ2 lainnya yang sering up di sana kok. Kenapa pas saya main terus saya viral, baru ribut-ribut sekarang?," ungkap perempuan kelahiran 14 Desember 1992 itu.

"Sekarang kenapa jadi ramai? Dan suruh saya datang minta maaf? Salah saya di mana ya? Kan saya tamu undangan. Salah kalo saya disawer makanya jadi ramai? Apa gimana sik?," tandasnya.

Saweran Seharga Satu Unit Mobil

Rupanya, sedari awal, Nathalie Holscher sudah memperkirakan dirinya akan mengantongi uang saweran yang cukup untuk membeli satu mobil. Uang hasil saweran tersebut lantas Nathalie Holscher bagikan ke tim yang bekerja untuknya.

"Ya, kan, aku bilang apa? Pulang pasti dapat satu mobil, dan sisanya aku bagi-bagikan ke anak," ujarnya.

Selain itu, Nathalie Holscher juga berujar bahwa uang yang banyak tersebut bukan rezeki dirinya sendiri. Ia percaya bahwa uang tersebut merupakan rezeki anaknya tercinta. 

"Ini bukan rezeki aku, ya. Ini rezeki anak aku, ini rezekinya Adzam," ungkap dia.

Editor : Yama Yasmina

Peristiwa
Berita Populer
Berita Terbaru