Malang, MCI News - Persema Malang dipastikan meraih satu tiket ke babak 32 Besar Liga 4 Nasional musim 2024/2025. Capaian itu diraih tim berjuluk 'Bledek Biru' seusai menang dengan skor 3-1 atas Victory Dairi, Rabu 23 April 2025.
Pada laga yang dimainkan di Stadion Kotabarat Solo tersebut, dua dari tiga gol Persema Malang dicetak Arjun Aryanto. Satu gol lain hadir dari titik putih, yang eksekusi Ichlas Dwi Safaat pada menit 90+4.
Baca juga: Persema Malang Tancap Gas di Laga Perdana Grup H Babak 64 Besar Liga 4 Nasional
Pelatih Persema Ahmad Bustomi mebgaku senang dengan performa yang ditampilkan anak asuhnya. Meskipun Arjun Aryanto tampil apik dengan dua golnya, Bustomi tidak memujinya secara berlebihan.
"Semua pemain hari ini bermain bagus, sehingga memungkinkan Arjun untuk bisa mencetak gol," ucap Bustomi.
Baca juga: Persema Malang Genjot Fisik Pemain Jelang Bergulirnya Liga 4 Nasional
Meskipun menang dan lolos ke babak 32 Besar, Bustomi mengingatkan anak asuhnya untuk tidak cepat puas. Dia tetap memberi catatan, karena Persema kebobolan dari situasi bola mati.
Bustomi tidak ingin hal serupa terjadi pada laga-laga berikutnya. "Pemain harus lebih sabar ketika bertahan. Kami juga harus bisa bermain bersih," kata pelatih 39 tahun itu.
Pada laga lain di Grup H, Josal FC Piaman menang dengan skor 5-1 atas Persikos Kota Sorong. Seperti Persema, Josal FC punya enam poin dan dipastikan lolos ke babak 32 Besar, walau masih menyisakan satu laga.
Baca juga: Drawing Liga 4 Indonesia Tuai Kontroversi, Erick Thohir: Undian Diulang
Persema dan Josal FC akan berhadapan pada matchday ke-3 Grup H. Laga ini akan jadi penentu siapa yang lolos ke babak 32 Besar dengan status juara dan runner-up Grup H.
Di laga terakhir itu, Bustomi memastikan Persema akan tampil dengan komposisi pemain terbaik. "Siapapun yang main adalah pemain Persema semua siap memberikan penampilan yang maksimal," katanya.
Editor : Budi Setiawan