Surabaya, MCI News - Puluhan ibu-ibu yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Jawa Timur ikut memeriahkan 'Jalan Sehat Bersama Wartawan' yang digelar PWI Jatim dalam rangka peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 dan Hati Ulang Tahun (HUT) ke-79 PWI.
Ribuan peserta jalan sehat, sebelum diberangkatkan Pj. Sekretaris Provinsi Jatim Bobby Soemiarsono, dipandu ibu-ibu yang tergabung dalam lane dance (LD) IKWI Jatim melakukan senam diiringi musik rancak.
Gerakan-gerakan LD yang selama ini rutin latihan yang dikomandani Ita Siti Nasiyah, Seksi Perempuan PWI Jatim ini menyemarakkan kegiatan jalan sehat dan menjadi hiburan tersendiri bagi masyarakat yang hadir.
Menurut Ita, selama ini ibu-ibu yang tergabung dalam IKWI Jatim melakukan latihan rutin sepekan sekali dengan menghadirkan pelatih yang sudah professional.
Alhamdulillah, setelah kami berlatih rutin, tim LD kami bisa tampil di kegiatan jalan sehat HPN 2025 PWI Jatim, dan respons peserta luar biasa, ujar Ita.
Apresiasi positif juga disampaikan Ketua PWI Jatim Lutfil Hakim. Dia mengaku bangga dengan peran ibu-ibu IKWI yang selama ini berlatih rutin dan mempersembahkan LD saat jalan sehat HPN PWI Jatim.
"Berlatih saja terus, agar bisa selalu ditampilkan dalam even-even PWI Jatim. Apalagi dengan ditunjuknya Ibu Endang Suprapti menjadi Ketua IKWI Jatim, bisa menambah semangat untuk terus berkiprah, katanya.
Sementara, Endang Suprapti yang ikut tergabung dalam kepanitiaan jalan sehat mengaku hanya mengikuti arahan-arahan Ketua PWI Jatim dan para senior-senior di IKWI.
Rangkaian peringatan HPN 2025 dan Ulang Tahun ke-79 PWI yang digwlar PWI Jatim, dibuka even 'Jalan Sehat Bersama Wartawan' di depan Balai Wartawan PWI Jatim, Jl Taman Apsari 15-17, Ahad (16/02/2025) pagi.
Kegiatan yang dihadiri Pj. Sekretaris Provinsi Jatim Bobby Soemiarsono ini diikuti ribuan peserta, dari keluarga wartawan, masyarakat umum, TNI dan Polri.
Hadir juga Kapendam V/Brawijaya Kolonel Kav. Donan Wahyu Sejati, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Dirmanto, Kadis Infokom Pemprov Jatim Sherlita Ratna Dewi Agustin serta puluhan pejabat lainnya.
Ratusan hadiah yang disiapkan panitia menjadi daya tarik peserta, hingga mereka rela menunggu hasil undian kupon hingga pukul 10.00 WIB. Selain itu, juga ada dua sepeda motor, lima lemari es, televisi, sepeda listrik dan ratusan hadiah lain.
Panitia 'Jalan Sehat Bersama Wartawan' menyediakan ratusan hadiah persembahan para kolega PWI Jatim dengan hadiah utama umroh gratis dari CHATour Travel.
Tercatat kegiatan HPN 2025 PWI Jatim ini didukung dan disupport dari Pj. Sekprov Jatim Bobby Soemiarsono, Polda Jatim, Kodam V Brawijaya, Dinas Infokom Pemprov Jatim, Kejati Jatim, Bank Jatim, PT Petrogas Jatim Utama, PT Pos Indonesia, PT Surabaya Industrial Estate Rungkut, PT Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus, PT Panca Wira Usaha Jatim, PT Jatim Grha Utama Jatim, Sarung Al Hijaz, PT Pelindo Regional III, PT Dharma Lautan Utama, Bank BRI dan seluruh perusahaan media di Jatim.(rls/bho)
Editor : Budi Setiawan