Jakarta, MCI News - Kabar baik datang dari legenda tinju Tanah Air Ellyas Pical yang beberapa waktu lalu terkena serangan jantung. Pasalnya, kondisi mantan juara IBF kelas bantam junior itu kini terus membaik.
Hal itu disampaikan Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Marciano Norman usai menjenguk sang legenda tinju Indonesia itu di Rumah Sakit (RS) Harapan Kita Jakarta, Rabu (26/2/2025) siang.
Sosok yang telah mengharumkan nama Indonesia di kancah tinju dunia itu masih dirawat di ruang Intensive Cardiology Care Unit (ICCU) sejak mengalami serangan jantung pada Kamis, 20 Februari 2025.
Alhamdulillah sudah bisa berinteraksi, kata Ketum KONI Pusat seusai melawat sang legenda didampingi istri Ellyas Pical drg. Rina Siahaya Pical.
Kemajuan lainnya dari kondisi Pical adalah detak jantungnya yang kembali normal. Hanya saja, Pical masih harus mendapatkan perawatan intensif untuk memastikan stabilitas kondisinya.
Mohon doa seluruh masyarakat Tanah Air, khususnya pecinta olahraga untuk legenda tinju kebanggaan kita. Semoga beliau segera pulih dan bisa kembali beraktivitas, ujar pensiunan bintang tiga TNI-AD tersebut.
Menurut istri Pical, keterangan yang disampaikan manajemen rumah sakit menyebutkan, secara umum kondisi Ellyas Pical semakin membaik.
Rina juga mengatakan, alat-alat bantuan kesehatan juga sudah banyak yang dicabut, karena kondisinya yang berangsur normal.
Serangan jantung kali ini merupakan yang ketiga bagi sang tangan bagi petinju berjuluk 'The Exocet' itu. Akibat serangan terakhir, Ellyas menambah ring di jantungnya, sehingga kini sudah terpasang empat ring.
Editor : Faaz Elbaraq