Jalan Nasional Jambi-Padang Lumpuh Total

author mcinews.id

mcinews.id

Minggu, 02 Mar 2025 17:46 WIB

copy
Jalan Lintas Sumatera di Bungo, Jambi, tepatnya di Kec. Jujuhan putus, Ahad (2/3/2025). (ant)
Jalan Lintas Sumatera di Bungo, Jambi, tepatnya di Kec. Jujuhan putus, Ahad (2/3/2025). (ant)

i

Dharmasraya, MCI News - Jalan lintas Sumatera yang menghubungkan Jambi-Padang, Sumatera Barat (Sumbar) lumpuh total akibat badan jalan terputus tepatnya dekat Simpang Ratu Balqis Desa Sirih Sekapur, Kecamatan Jujuhan, Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi pada Ahad (2/3/2025) siang.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kab. Dharmasraya, Sumbar, Eldison di Pulau Punjung, mengatakan, titik jalan yang terputus sudah masuk wilayah Kec. Jujuhan, Kab. Bungo, Provinsi Jambi, yang berbatasan dengan Kec. Sungai Rumbai, Kab. Dharmasraya.

"Titik jalan putus berada kurang lebih dua kilometer dari pusat Kec. Sungai Rumbai," katanya.

Ia menjelaskan, berdasarkan informasi sementara, air bah yang datang dari aliran sungai sekitar meluap dan menghantam badan jalan, menyebabkan longsor dan terputusnya akses jalan utama yang menghubungkan Jambi dengan wilayah Sumbar.

Lokasi jalan yang putus berada tidak jauh dari Simpang Ratu Bilqis, yang dikenal sebagai jalur vital bagi pengendara lintas provinsi.

Ia menyatakan, akibat kejadian tersebut, antrean panjang kendaraan 'mengular' dari arah Padang menuju Jambi, begitupun sebaliknya.

Pemerintah Kabupaten Dharmasraya sudah berkoordinasi dengan Pemkab Bungo serta Balai Jalan Nasional terkait putusnya jalan tersebut.

"Kami sudah koordinasi, informasinya pihak Balai Jalan Nasional sudah menuju lokasi," katanya.

Editor : Faaz Elbaraq

Tag :

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…