3 Anggota Polri Tewas Ditembak Saat Gerebek Judi Sabung Ayam di Way Kanan

author mcinews.id

mcinews.id

Selasa, 18 Mar 2025 00:30 WIB

copy
Tiga anggota kepolisian tewas akibat luka tembak saat menggerebek arena judi sabung ayam di Kampung Karang Manik, Negara Batin, Way Kanan, Lampung. (Foto: Antara)
Tiga anggota kepolisian tewas akibat luka tembak saat menggerebek arena judi sabung ayam di Kampung Karang Manik, Negara Batin, Way Kanan, Lampung. (Foto: Antara)

i

Surabaya, MCI News - Tiga anggota kepolisian tewas akibat luka tembak saat menggerebek arena judi sabung ayam di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung, Senin 17 Maret 2025 sore.

Sumber internal di Polda Lampung menyebutkan, ketiga anggota tersebut meninggal di lokasi saat menjalankan tugas penggerebekan.

"Penggerebekan dilakukan tadi sore, sekitar pukul 16.50 WIB," kata sumber itu yang enggan disebutkan namanya saat dihubungi, Senin malam.

Ketiga anggota yang tewas adalah Inspektur Satu (Iptu) Lusiyanto, Brigadir Kepala (Bripka) Petrus Apriyanto, dan Brigadir Dua (Bripda) Ghalib Surya Ganta. Saat ini, jenazah mereka dalam perjalanan ke RS Bhayangkara Polda Lampung di Bandar Lampung untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Insiden terjadi sekitar pukul 16.50 WIB. Kala itu, ketika tim gabungan dari Polres Way Kanan dan Polsek Negara Batin melakukan operasi penggerebekan di lokasi sabung ayam yang diduga sudah lama beroperasi.

Saat penggerebekan berlangsung, terjadi perlawanan dari pihak yang berada di lokasi. Bentrok dalam penggerebekan judi sabung ayam di Lampung berujung pada baku tembak hingga menewaskan ketiga aparat polisi.

Ketiga polisi yang meninggal dunia itu salah satunya adalah Kapolsek Negara Batin Iptu Lusiyanto, lalu Bripka Petrus serta Bripda Ghalib. Mereka diinfokan meninggal dunia di tempat arena judi sabung ayam akibat ditembak orang yang belum diketahui.

Kabid Humas Polda Lampung Komisaris Besar (Kombes) Yuni Iswandari mengatakan, dua anggotanya bersama Satreskrim Polres WayKanan melakukan penggerebekan judi sabung ayam di kampung Manik, Kec. Negara Batin, Kab. Way Kanan, yang diduga dibekingi oknum.

"Pada hari Senin 17 Maret 2025 pukul 16.50 WIB, Polres Way Kanan melakukan penggerebekan sabung ayam di Kampung Karang Manik, Kec. Negara Batin, Kab. Way Kanan. Penggerebekan dipimpin Ipda Engga dan diback up anggota Satuan Samapta beserta kapolsek dan anggota Polsek Negara Batin. Saat mendekati lokasi sabung ayam rombongan sudah melakukan penembakan peringatan ke udara. Tak disangka dari lokasi datang tembakan yang langsung mengarah ke rombongan polisi dan anggota Polsek Negara Batin menjadi korban," katanya.

Yuni menyatakan, instansinya masih melakukan proses penyelidikan terkait peristiwa ini.

Ia juga mengungkapkan rasa duka cita yang mendalam atas gugurnya tiga anggota Polri dalam menjalankan tugas.

Editor : WItanto

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…