95 Tahun PSSI, Erick Thohir Berharap Lolos Piala Dunia Jadi Tradisi

author Yama Yasmina

Pewarta :

Minggu, 20 Apr 2025 06:52 WIB

copy
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir merayakan HUT ke-95 PSSI di Bali, Sabtu 19 April 2025. (Foto: Instagram @eeickthohir)
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir merayakan HUT ke-95 PSSI di Bali, Sabtu 19 April 2025. (Foto: Instagram @eeickthohir)

i

Bali, MCI News - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia atau PSSI berdiri pada 19 April 1930 di Yogyakarta. PSSI kala itu menjadi simbol pergerakan nasional dan alat pemersatu bangsa lewat sepak bola. Sekitar delapan tahun setelah PSSI berdiri, sejumlah putra bangsa ambil bagian dalam ajang Piala Dunia 1938 di Perancis dengan nama Hindia Belanda. Kala itu, Hindia Belanda menjadi tim Asia pertama yang mampu lolos ke Piala Dunia.

Erick Thohir ingin generasi terkini sepak bola Indonesia mengukir kisah baru di usia PSSI ke-95 tahun. Perayaan ulang tahunnya digelar di The Meru, Sanur, Bali. "Tepat hari ini, 95 tahun sudah PSSI berdiri, sebuah sejarah panjang untuk sepak bola Indonesia," tutur Ketua Umum PSSI, Erick Thohirm melalui sebuah unggahan di Instagram @erickthohir.

"Kita pernah mencatat sejarah penting saat tampil pada Piala Dunia 1938 Prancis di bawah bendera Hindia Belanda. Sebuah sejarah besar yang sudah lama tidak terulang dan kami ingin menciptakan sejarah baru," tutur Menteri BUMN itu.

Erick Thohir berharap lolos ke Piala Dunia bisa menjadi semacam tradisi bagi Timnas Indonesia di berbagai kelompok usia. "Kini, dengan transformasi sepak bola yang terus kita jalankan, kesempatan untuk mencetak sejarah baru terbuka lebar. Mari kita ciptakan kebanggaan baru bagi sepak bola Indonesia," ujarnya.

Saat ini, Timnas U17 Indonesia telah sukses mengamankan tiket ke Piala Dunia U17 2025 yang bakal digelar di Qatar pada November mendatang. Inilah kali pertama Timnas U17 Indonesia menembus Piala Dunia via jalur kualifikasi. Sebelumnya ketika mengikuti Piala Dunia U17 2023, Garuda Asia lolos sebagai tuan rumah.

Sementara itu di level senior, Timnas Indonesia terus berjuang keras meraih tiket ke Piala Dunia 2026. Saat ini, Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert berada di peringkat empat Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Erick Thohir pun kembali mengangkat jargon "Tradisi" sebagai landasan pengurus PSSI, baik pusat maupun di daerah melalui Asosiasi Provinsi (Asprov), untuk bekerja keras membangun sepak bola nasional.

"Saya mengapresiasi seluruh pecinta sepak bola Indonesia, para pemain, ofisial, keluarga pemain, pemerintah, Asprov, dan tentunya jajaran Exco PSSI yang dalam dua tahun terakhir telah bekerja keras, dan terus berjuang demi kemajuan sepak bola Indonesia," tutupnya.

Editor : Yama Yasmina

Berita Terbaru

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…

Sinopsis Film Bollywood Kesari Chapter 2: Perjuangan Menuntut Keadilan

Sinopsis Film Bollywood Kesari Chapter 2: Perjuangan Menuntut Keadilan

Minggu, 20 Apr 2025 16:50 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 16:50 WIB

Film Kesari Chapter 2 berlatar peristiwa pembantaian Jallianwala Bagh tahun 1919, film ini menyoroti perjuangan Nair dalam menuntut keadilan.…

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Paskah, Ajak Pererat Persaudaraan

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Paskah, Ajak Pererat Persaudaraan

Minggu, 20 Apr 2025 16:26 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 16:26 WIB

Presiden Prabowo sampaikan ucapan Selamat Hari Paskah bagi umat Kristiani. Momen suci renungkan makna pengorbanan, kebangkitan, dan harapan.…

Sinopsis Film Animasi Rohani The King of Kings

Sinopsis Film Animasi Rohani The King of Kings

Minggu, 20 Apr 2025 16:05 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 16:05 WIB

The King of Kings digarap dan ditulis sutradara Jang Seong-ho berdasarkan kisah yang ditulis Charles Dickens dalam The Life of Our Lord.…