BPOM Batalkan Izin Edar 8 Produk Stamina Pria, Ada Gladiator Milik Vicky Prasetyo

author mcinews.id

mcinews.id

Rabu, 30 Apr 2025 12:25 WIB

copy
Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI membatalkan izin edar 8 produk kosmetik, yang promosinya tidak sesuai dengan norma kesusilaan. (Foto: Instagram @bpom_ri)
Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI membatalkan izin edar 8 produk kosmetik, yang promosinya tidak sesuai dengan norma kesusilaan. (Foto: Instagram @bpom_ri)

i

Jakarta, MCI News – Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI membatalkan izin edar 8 produk kosmetik, yang promosinya tidak sesuai dengan norma kesusilaan. Langkah ini dilakukan berdasarkan hasil intensifikasi pengawasan promosi produk kosmetik pada triwulan I tahun 2025 di media online.

"BPOM telah mengambil langkah tegas, yaitu terhadap produk tersebut telah dibatalkan nomor izin edarnya dan dinyatakan sudah tidak berlaku. Semua produk kosmetik tersebut harus ditarik dari peredaran dan dilarang dipromosikan lagi," ungkap Kepala BPOM RI Taruna Ikrar dalam siaran pers, Rabu 30 April 2025.

Materi iklan yang dicantumkan produk tersebut memberikan klaim dapat meningkatkan stamina pria. Taruna menuturkan, klaim tersebut berlebihan dan dapat merugikan konsumen.

"Dampak buruk penggunaan produk kosmetik tersebut dapat memicu penurunan sensitivitas pengguna dalam jangka panjang. Pengguna juga dirugikan secara ekonomi karena tidak mendapatkan manfaat produk sesuai yang dipromosikan," jelasnya.

Diatur dalam peraturan BPOM Nomor 18 Tahun 2024 tentang Penandaan, Promosi, dan Iklan Kosmetik, kosmetik didefinisikan sebagai produk untuk membersihkan, mewangikan, mengubah penampilan, serta melindungi atau memelihara tubuh.

Produk kosmetik yang dipromosikan tidak sesuai dengan norma kesusilaan, termasuk produk yang diklaim dapat meningkatkan stamina, tidak dapat didefinisikan sebagai produk kosmetik.

Pelaku usaha produk tersebut telah diinstruksikan untuk menarik produk tersebut dari peredaran, memusnahkan, serta melaporkan hasil pelaksanaannya kepada BPOM. Produk telah dibatalkan izin edarnya dan seluruh penayangan promosi juga dihentikan.

Berikut ini daftar produk yang 8 produk yang ditindak oleh BPOM RI dikutip dari akun resmi Instagram @bpom_ri:

  1. VERBAGEL GOLD Intimate Gel Gold for Men/NA18231600064: Nomor Izin Edar telah dibatalkan.
  2. TITAN GEL GOLD Massage Gel/NA18230113673: Nomor Izin Edar telah dibatalkan.
  3. TITAN GEL For Hygiene Intimate Gold By Fatikha/NA18221600039: Nomor Izin Edar sudah tidak berlaku.
  4. TITAN GEL For Hygiene Intimate For Men By Rumah Ganteng/ NA18221600038: Nomor Izin Edar sudah tidak berlaku.
  5. TITAN GEL For Hygiene Intimate Gold/NA18221600055: Nomor Izin Edar telah dibatalkan.
  6. TITANMEN Gladiator Vicky Prasetyo Intimate Hygiene Gel/NA18221600085: Nomor Izin Edar telah dibatalkan.
  7. TITANMEN Gladiator Vicky Prasetyo Intimate Hygiene Wash/NA18221600084: Nomor Izin Edar telah dibatalkan.
  8. TITANMEN Gladiator Vicky Prasetyo Intimate Hygiene Spray/NA18221600095: Nomor Izin Edar telah dibatalkan.

Editor : Yama Yasmina

Tag :

Berita Terbaru

ASN Jakarta Wajib Naik Kendaraan Umum Tiap Rabu

ASN Jakarta Wajib Naik Kendaraan Umum Tiap Rabu

Rabu, 30 Apr 2025 12:08 WIB

Rabu, 30 Apr 2025 12:08 WIB

Seluruh pegawai Pemprov DKI Jakarta wajib menggunakan transportasi umum setiap Rabu, mulai hari ini, 30 April 2025.…

PGN Jaga Kinerja Operasional dan Ketahanan Energi Nasional di Kuartal I 2025

PGN Jaga Kinerja Operasional dan Ketahanan Energi Nasional di Kuartal I 2025

Rabu, 30 Apr 2025 11:30 WIB

Rabu, 30 Apr 2025 11:30 WIB

Jakarta, MCI News – PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN), Subholding Gas Pertamina, mencatat kinerja operasional yang solid pada Kuartal I 2025 di tengah tekanan …

Jokowi Lapor Tuduhan Ijazah Palsu ke Polda Metro Jaya

Jokowi Lapor Tuduhan Ijazah Palsu ke Polda Metro Jaya

Rabu, 30 Apr 2025 11:24 WIB

Rabu, 30 Apr 2025 11:24 WIB

Isu ijazah palsu terhadap Jokowi memang sudah berulang kali muncul. Semua ini yang akhirnya mendorong Jokowi melawan lewat jalur hukum.…

Konser J-Hope di Indonesia Arena Jakarta 3-4 Mei 2025

Konser J-Hope di Indonesia Arena Jakarta 3-4 Mei 2025

Rabu, 30 Apr 2025 11:04 WIB

Rabu, 30 Apr 2025 11:04 WIB

Konser solo perdana J-Hope bertajuk HOPE ON THE STAGE, akan diselenggarakan selama dua hari di Indonesia Arena, Jakarta, 3-4 Mei 2025. …

360 Tenaga Kesehatan Ditangkap Israel

360 Tenaga Kesehatan Ditangkap Israel

Rabu, 30 Apr 2025 10:41 WIB

Rabu, 30 Apr 2025 10:41 WIB

Ratusan tenaga medis di Jalur Gaza jadi korban kebengisan Israel. Mereka ditangkap saat bertugas di rumah sakit setempat.…

Gelar Kejurda Finswimming 2025, Pengprov POSSI Jatim Ingin Daerah Panasi Mesin

Gelar Kejurda Finswimming 2025, Pengprov POSSI Jatim Ingin Daerah Panasi Mesin

Selasa, 29 Apr 2025 23:46 WIB

Selasa, 29 Apr 2025 23:46 WIB

Surabaya, MCI News - Pengprov POSSI Jawa Timur (Jatim) menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Finswimming 2025. Bertempat di Kolam Renang Gajayana, Kota Malang,…