Porprov IX/2025 Malang Raya Berjalan Sukses, Surabaya Pertahankan Gelar Juara Umum

author mcinews.id

mcinews.id

Minggu, 06 Jul 2025 09:20 WIB

copy

Malang, MCI News - Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jawa Timur 2025 resmi ditutup dengan penuh kemeriahan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu malam (5/7/2025). Gelaran olahraga dua tahunan ini berlangsung sukses, baik dari sisi penyelenggaraan maupun pencapaian prestasi atlet.

Ketua KONI Jawa Timur, M. Nabil, menyampaikan rasa bangganya atas pelaksanaan Porprov kali ini. Ia menilai ajang ini tak hanya menggerakkan roda ekonomi lokal, tetapi juga menjadi wadah penting dalam menemukan dan mengembangkan bibit-bibit atlet potensial di berbagai cabang olahraga.

“Porprov tahun ini menjadi panggung pembuktian bahwa pembinaan atlet di Jawa Timur berjalan baik dan merata,” ungkap Nabil dalam sambutannya.

Sejumlah rekor pun tercipta selama sepekan berlangsungnya kompetisi. Di cabang selam, 21 dari 26 nomor lomba mencatatkan rekor baru. Tak kalah impresif, di cabang renang, 26 dari 42 nomor juga berhasil memecahkan rekor. Sementara di angkat berat, 5 dari 14 nomor menyumbang pencapaian serupa.

Pada klasemen akhir, Kota Surabaya kembali menunjukkan dominasinya dengan meraih gelar juara umum. Kota Malang harus puas di posisi kedua, diikuti Kabupaten Sidoarjo di tempat ketiga. Kota Kediri dan Kabupaten Malang masing-masing mengisi peringkat keempat dan kelima.

Lebih lanjut, Nabil menyebut hasil Porprov IX/2025 ini sebagai cermin pemerataan prestasi olahraga di seluruh wilayah Jawa Timur. Menurutnya, kini tak lagi hanya satu atau dua daerah yang mendominasi, melainkan banyak kabupaten/kota yang menunjukkan kemajuan signifikan.

Sebagai tindak lanjut, KONI Jawa Timur akan mengirim surat kepada para kepala daerah agar terus mendukung dan mengembangkan potensi atlet daerah masing-masing. “Kami optimistis bisa bertemu kembali dengan semangat yang sama di Porprov X/2027 mendatang, yang akan digelar di Kota Surabaya,” tutup Nabil penuh harap.

Editor : Fahrizal Arnas

Berita Terbaru

Terulang Lagi, Nadin Amizah Korban Pelecehan Fisik Usai Konser

Terulang Lagi, Nadin Amizah Korban Pelecehan Fisik Usai Konser

Minggu, 06 Jul 2025 08:34 WIB

Minggu, 06 Jul 2025 08:34 WIB

Nadin Amizah sangat kecewa kepada penonton yang melakukan pelecehan fisik, memaksa mendekati dirinya padahal sudah ada pengamanan ketat.…

Green Force Run Surabaya, Pelatih dan Pemain Persebaya Lari Bersama Ribuan Peserta

Green Force Run Surabaya, Pelatih dan Pemain Persebaya Lari Bersama Ribuan Peserta

Minggu, 06 Jul 2025 07:58 WIB

Minggu, 06 Jul 2025 07:58 WIB

Green Force Run (GFR) 2025 diikuti 5.000 peserta terdiri dari empat kategori, yakni Half Marathon, 10K, 5K, dan Family Run. …

Jip Wisata Masuk Jurang 60 Meter di Jalur Bromo, Korban Dua WNA China

Jip Wisata Masuk Jurang 60 Meter di Jalur Bromo, Korban Dua WNA China

Minggu, 06 Jul 2025 07:30 WIB

Minggu, 06 Jul 2025 07:30 WIB

Dua warga negara China menjadi korban tabrakan jip wisata di jalur wisata menuju Gunung Bromo, Probolinggo, Jawa Timur.…

Alex Marquez Rehabilitasi Pemulihan Usai Operasi Tangan Jelang MotoGP Jerman

Alex Marquez Rehabilitasi Pemulihan Usai Operasi Tangan Jelang MotoGP Jerman

Minggu, 06 Jul 2025 05:45 WIB

Minggu, 06 Jul 2025 05:45 WIB

Alex Marquez dijadwalkan segera menjalani rehabilitasi untuk pemulihan usai operasi tangan jelang MotoGP Jerman.…

Max Verstappen Pole Position Kualifikasi F1 GP Inggris, Mengasapi Duo McLaren

Max Verstappen Pole Position Kualifikasi F1 GP Inggris, Mengasapi Duo McLaren

Minggu, 06 Jul 2025 05:02 WIB

Minggu, 06 Jul 2025 05:02 WIB

Max Verstappen meraih pole position F1 GP Inggris 2025. Pembalap Red Bull Racing itu mengasapi duo McLaren, Oscar Piastri dan Lando Norris.…

LRPPN BI Surabaya Menyantuni Anak Yatim dalam Rangka Peringatan Hari Anti Narkoba

LRPPN BI Surabaya Menyantuni Anak Yatim dalam Rangka Peringatan Hari Anti Narkoba

Sabtu, 05 Jul 2025 18:47 WIB

Sabtu, 05 Jul 2025 18:47 WIB

Lembaga Rehabilitasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkotika Bhayangkara Indonesia  (LRPPN BI) santuni anak yatim di peringatan Hari Anti Narkoba.…