Kasrem 081/DSJ Sambut Baik Tim Audit Kinerja Itjen TNI

author mcinews.id

mcinews.id

Selasa, 21 Jan 2025 00:38 WIB

copy

Madiun, MCI News - Korem 081/DSJ menerima Puldata (pengumpulan data) Tim Audit Kinerja dari Inspektorat Jenderal (Itjen) TNI. Kasrem 081/DSJ Letkol Inf Meina Helmi menyambut baik kedatangan Tim Audit yang dipimpin oleh Kolonel Laut (P) Bambang Joko Prayitno.

(Puldata Itjen TNI) Ini merupakan hal yang baik, di mana dalam istilah militer ada kinerja berbasis anggaran, anggaran berbasis kinerja, sehingga kegiatan yang sudah dilaksanakan itu pasti akan terhubung dengan anggaran. Dengan begitu, anggaran itu akan dilaksanakan sesuai dengan peruntukan, efektif, efisien, dan tertib pertanggungjawaban keuangan kata Helmi dalam keterangannya di Command Center Korem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Senin (20/1/2025).

Pamen TNI AD itu mengungkapkan, kegiatan yang dilakukan difokuskan terhadap dukungan anggaran yang digunakan dalam pengamanan (Pam) VVIP.

Tim Puldata dari Itjen TNI untuk semester I 2025 ini mengumpulkan data terkait dengan penggunaan kekuatan yang dikaitkan dengan anggaran Pam VVIP, sebutnya.

Jadi salah satu tugas Korem adalah pengamanan VVIP, di mana setiap pengamanan yang dilaksanakan ini ada dukungan anggaran dari Mabes TNI, lanjutnya.

Helmi pun menegaskan, kehadiran Tim Audit Itjen TNI sebagai upaya untuk melihat sejauh mana anggaran yang sudah diterima dan peruntukannya.

Bisa dikatakan, tim dari Itjen TNI untuk memastikan, mengumpulkan data, terkait dengan kegiatan yang sudah dilaksanakan, apakah anggaran yang memang diberikan sudah terdukung, terangnya.

Sehingga ini tadi juga dikumpulkan para Kasi (kepala seksi) dengan menyiapkan data-data yang dibutuhkan untuk mencocokkan anggaran yang sudah diterima, imbuhnya.(red)

Editor : Wawan Kurniawan

Tag :

Berita Terbaru

Liverpool Juara Liga Inggris, Mohamed Salah Cetak Rekor 185 Gol

Liverpool Juara Liga Inggris, Mohamed Salah Cetak Rekor 185 Gol

Senin, 28 Apr 2025 05:32 WIB

Senin, 28 Apr 2025 05:32 WIB

Mohamed Salah kini telah mencetak lebih banyak gol daripada pemain luar negeri lainnya dalam sejarah Premier League.…

Trofi ke-20 Liverpool Juara Liga Inggris Usai Bantai Tottenham 5-1

Trofi ke-20 Liverpool Juara Liga Inggris Usai Bantai Tottenham 5-1

Senin, 28 Apr 2025 05:12 WIB

Senin, 28 Apr 2025 05:12 WIB

Liverpool berhasil mengunci gelar juara Liga Inggris, usai mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor telak 5-1 di Stadion Anfield.…

Berawal Gagal Buat Pizza, Zahra dan Azwar Tereliminasi dari Galeri MasterChef Indonesia

Berawal Gagal Buat Pizza, Zahra dan Azwar Tereliminasi dari Galeri MasterChef Indonesia

Minggu, 27 Apr 2025 21:38 WIB

Minggu, 27 Apr 2025 21:38 WIB

Pressure test MasterChef Indonesia tantangan Random Bench, bahan misterius sesuai nomor undian kontestan sampai Azwar dan Zahra pulang.…

Mentan: Stok Beras Nasional Capai 3,18 Juta Ton

Mentan: Stok Beras Nasional Capai 3,18 Juta Ton

Minggu, 27 Apr 2025 15:13 WIB

Minggu, 27 Apr 2025 15:13 WIB

Jakarta, MCI News - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengungkapkan, stok cadangan beras pemerintah (CBP) nasional saat ini mencapai 3,18 juta ton. Jumlah…

Tongkang Tabrak Jembatan Mahakam, Ini Penjelasan Pelindo

Tongkang Tabrak Jembatan Mahakam, Ini Penjelasan Pelindo

Minggu, 27 Apr 2025 14:57 WIB

Minggu, 27 Apr 2025 14:57 WIB

Samarinda, MCI News - PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional 4 Samarinda memberi penjelasan tentang insiden kapal tongkang yang menabrak Jembatan Mahakam,…

Momen Jokowi Berdoa di Depan Peti Jenazah Paus Fransiskus

Momen Jokowi Berdoa di Depan Peti Jenazah Paus Fransiskus

Minggu, 27 Apr 2025 13:46 WIB

Minggu, 27 Apr 2025 13:46 WIB

Presiden ke-7 Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) telah mengikuti prosesi pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan, Sabtu 26 April 2025.…