Presiden AS Ancam Ambil Alih Jalur Gaza

author mcinews.id

mcinews.id

Kamis, 06 Feb 2025 11:30 WIB

copy

Washington, MCI News - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengancam, negaranya akan mengambil alih Jalur Gaza tidak lama setelah mengusulkan pembangunan permukiman permanen bagi warga Palestina di luar Gaza.

AS akan mengambil alih Jalur Gaza, dan kami juga akan melakukan pembangunan di sana, katanya dalam konferensi pers bersama Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu di White House, Selasa(4/2/2025) waktu Washington.

Negaranya, kata Trump, akan memiliki Gaza dan bertanggung jawab untuk membongkar semua bom berbahaya yang belum meledak dan senjata lainnya di lokasi tersebut. AS akan meratakan lokasi itu dan membuang bangunan yang hancur, menciptakan pembangunan ekonomi yang akan menyediakan lapangan pekerjaan dan perumahan dalam jumlah tak terbatas bagi masyarakat di area tersebut.

Ketika ditanya apakah AS akan mengirim pasukan ke Jalur Gaza, dia menyakinkan akan melakukannya jika diperlukan. Kami akan mengambil alih bagian itu. Kami akan mengembangkannya, menciptakan ribuan lapangan kerja, dan itu akan menjadi sesuatu yang bisa dibanggakan seluruh masyarakat Timur Tengah,

Trump juga mengaku melihat AS memiliki kepemilikan jangka panjang atas Jalur Gaza.

Saya melihat posisi kepemilikan jangka panjang, dan saya melihatnya membawa stabilitas besar ke bagian Timur Tengah itu, dan mungkin seluruh Timur Tengah, dan ini bukan keputusan yang dibuat dengan mudah. Semua orang yang saya ajak bicara menyukai gagasan AS memiliki sebidang tanah itu," ujarnya.

Ketika ditanya apakah ini berarti dia tidak mendukung solusi dua negara untuk konflik Israel-Palestina?

Trump mengatakan, Ini tidak berarti apa pun tentang dua negara atau satu negara atau negara lainnya. Ini berarti bahwa kami ingin memberikan kesempatan kepada orang-oranguntuk hidup. Mereka tidak pernah memiliki kesempatan hidup karena Jalur Gaza telah menjadi neraka bagi orang-orang yang tinggal di sana.

Mengenai siapa yang akan tinggal di Gaza jika warga Palestina pergi, Trump menyebutnya Orang-orang di dunia. Saya pikir Anda akan menjadikannya tempat yang luar biasa dan bertaraf internasional. Potensi di Jalur Gaza luar biasa. Seluruh dunia, perwakilan dari seluruh dunia akan hadir di sana, dan mereka akan tinggal di sana. Orang Palestina akan tinggal di sana. Banyak orang akan tinggal di sana.(adl/bho)

Editor : Budi Setiawan

Berita Terbaru

Oscar Piastri Juara F1 GP Arab Saudi, Max Verstappen Kena Penalti

Oscar Piastri Juara F1 GP Arab Saudi, Max Verstappen Kena Penalti

Senin, 21 Apr 2025 04:40 WIB

Senin, 21 Apr 2025 04:40 WIB

Oscar Piastri menang dalam balapan Formula 1 GP Arab Saudi 2025. Pembalap McLaren F1 Team itu mengasapi Max Verstappen dan Charles Leclerc.…

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…