Persiapan Matang, Persis Yakin Raih Hasil Positif atas Persebaya

author mcinews.id

mcinews.id

Jumat, 07 Feb 2025 15:00 WIB

copy

Solo, MCI News - Bek kiri Persis asal Belanda, Jordy Tutuarima mengaku sudah menyiapkan diri dengan maksimal untuk laga melawan Persebaya di pekan 22 Liga 1 2024-2025, Jumat (7/2/2025) malam nanti.

Legiun asing asal Belanda itu yakin duel yang akan berlangsung di Syadion Manahan Solo ini akan jadi titik balik timnya.

Kami berusaha keras untuk melakukan semua yang perlu kami lakukan untuk pertandingan ini. Situasi saat ini bukan yang kami inginkan. Kami harus terus berlatih, melakukan berbagai hal, dan mengatur segalanya. Saya pikir kami masih memiliki keyakinan bahwa kami akan berhasil mencapai posisi yang kami inginkan, kata Jordy.

Terkait kondisi mentalitas para penggawa, pemain berdarah Belanda dan Maluku ini mengungkapkan para pemain berusaha keras untuk memberikan segalanya demi meraih hasil maksimal. Dia percaya bahwa seluruh tim dapat meraih hasil maksimal di laga-laga ke depan.

Saya pikir sepak bola selalu berkaitan dengan kesehatan mental. Berada dalam posisi ini tidak mudah. Penting untuk terus melakukan kerja keras yang kita lakukan saat ini, dia menegaskan.

Dia juga memberikan garansi skuat Laskar Sambernyawa akan terus berjuang maksimal.

Seperti saya dan juga pemain lainnya, saya mencoba membantu para pemain juga secara mental untuk terus maju. Kami masih memiliki 13 pertandingan tersisa. Jadi, masih ada waktu. Saya melihat tim telah mengerahkan segenap upaya yang mereka miliki. Kami mencoba melakukan yang terbaik di setiap pertandingan, ucapnya lagi.

Terakhir, Jordy optimistis untuk Persis bisa kembali masuk ke jalur yang semestinya yakni keluar dari zona merah. Kita harus bersatu. Jika kita semua bisa melakukan ini, saya yakin kami masih bisa meraih hasil baik, pungkasnya. (faa)

Editor : Faaz Elbaraq

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…