Persebaya vs Madura United: Lupakan Perkawanan Selama 90 Menit

author mcinews.id

mcinews.id

Minggu, 20 Apr 2025 14:31 WIB

copy

Surabaya, MCI News - Persebaya Surabaya akan menjamu Madura United dalam laga Derby Jawa Timur. Duel di pekan ke-29 Liga 1 2024-2025 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (20/4/2025) akan digelar pada pukul 19.00 WIB.

Skuad Bajul Ijo dalam performa terbaiknya. Mereka belum terkalahkan di empat laga terakhir Liga 1 musim ini. Sedangkan Madura United juga belum menelan kekalahan dari dua laga terakhir. Kemenangan 1-0 atas Persija pada 6 April adalah bukti bahwa tim berjuluk Laskar Sapeh Kerap itu sedang on fire.

Namun, kubu Persebaya siap melanjutkan tren positifnya. Karena itu, fullback Persebaya, Ardi Idrus sangat percaya diri bisa mengalahkan Madura United. Ardi pun mengatakan, siap meraih kemenangan di hadapan ribuan Bonek Mania.

"Jadi target kami hanyalah kemenangan dan itu harapan kami juga," ujar Ardi Idrus dilansir dari laman PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Minggu (20/4/2025).

Mantan pemain Bali United itu memastikan seluruh pemain sudah siap sepenuhnya. Tak bermaksud meremehkan Madura United, ia memastikan Persebaya akan tampil trengginas demi meraih kemenangan di laga ini.

“Saat di dalam lapangan, kami akan melupakan perkawanan meski hubungan kami di luar lapangan dengan para pemain Madura United sangat baik,” katanya.

Saat ini Persebaya berada di posisi ketiga klasemen Liga 1 dengan 49 poin. Poin itu dari 14 kemenangan, tujuh imbang, dan tujuh kekalahan.

Sementara Madura United bercokol di posisi ke-15 dengan 27 poin dari tujuh kemenangan, enam imbang, dan 14 kekalahan.

Editor : Faaz Elbaraq

Berita Terbaru

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…

Sinopsis Film Bollywood Kesari Chapter 2: Perjuangan Menuntut Keadilan

Sinopsis Film Bollywood Kesari Chapter 2: Perjuangan Menuntut Keadilan

Minggu, 20 Apr 2025 16:50 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 16:50 WIB

Film Kesari Chapter 2 berlatar peristiwa pembantaian Jallianwala Bagh tahun 1919, film ini menyoroti perjuangan Nair dalam menuntut keadilan.…

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Paskah, Ajak Pererat Persaudaraan

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Paskah, Ajak Pererat Persaudaraan

Minggu, 20 Apr 2025 16:26 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 16:26 WIB

Presiden Prabowo sampaikan ucapan Selamat Hari Paskah bagi umat Kristiani. Momen suci renungkan makna pengorbanan, kebangkitan, dan harapan.…

Sinopsis Film Animasi Rohani The King of Kings

Sinopsis Film Animasi Rohani The King of Kings

Minggu, 20 Apr 2025 16:05 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 16:05 WIB

The King of Kings digarap dan ditulis sutradara Jang Seong-ho berdasarkan kisah yang ditulis Charles Dickens dalam The Life of Our Lord.…