Hasil Babak I, Persita Unggul 1-0 atas Persik Kediri

author mcinews.id

mcinews.id

Jumat, 07 Feb 2025 16:43 WIB

copy

Tangerang, MCI News - Persita untuk sementara unggul atas Persik Kediri. Dalam laga pekan 22 Liga 1 2024/2025 yang berlangsung Jumat 7 Februari 2025 di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, tersebut, Persita memimpin dengan skor 1-0.

Pada pertandingan ini, Persita yang bertindak sebagai tuan rumah tampil efektif. Mereka tak memforsir serangan, dan membiarkan Persik lebih banyak menguasai bola hingga masuk ke zona permainan mereka.

Saat para pemain Persik maju untuk membangun serangan, para pemain Persita tak membiarkan para pemain Macan Putih leluasa. Mereka menutup ruang untuk mengumpan.

Secara permainan, taktik ini cukup ampuh. Beberapa kali bola dalam penguasaan pemain Persik berhasil dicuri. Kemudian, mereka melakukan serangan balik yang cukup efektif.

Dari catatan statistik, Persita memang hanya memiliki 44 persen penguasaan bola berbanding 56 milik Persik. Tapi dari sisi tembakan percobaan yang mereka lepaskan lebih banyak, 5 milik Persita dan 4 tembakan dilakukan para pemain Persik.

Tembakan yang menyasar target Persita juga lebih banyak, 3 kali. Sedangkan Persik hanya punya sekali tembakan yang mengarah ke gawang. Persita sendiri baru tampil menyerang ketika laga memasuki 10 menit terakhir. Tapi, hingga babak pertama usai, mereka gagal menambah keunggulan. (faa)

Editor : Faaz Elbaraq

Berita Terbaru

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…

Sinopsis Film Bollywood Kesari Chapter 2: Perjuangan Menuntut Keadilan

Sinopsis Film Bollywood Kesari Chapter 2: Perjuangan Menuntut Keadilan

Minggu, 20 Apr 2025 16:50 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 16:50 WIB

Film Kesari Chapter 2 berlatar peristiwa pembantaian Jallianwala Bagh tahun 1919, film ini menyoroti perjuangan Nair dalam menuntut keadilan.…