2 Korban Luka Berat Kapal Terbakar di Lamongan Dirujuk ke RSUD dr. Soetomo

author mcinews.id

mcinews.id

Kamis, 13 Mar 2025 23:40 WIB

copy
kapal terbakar di perairan Lamongan, Kamis (13/3/2025).
kapal terbakar di perairan Lamongan, Kamis (13/3/2025).

i

Lamongan, MCI News - Jumlah korban kapal terbakar di perairan laut utara Lamongan bertambah. Jika sebelumnya teridentifikasi dua orang meninggal dunia, tiga luka bakar berat dan 12 lainnya mengalami luka-luka, kabar terbaru bertambah satu lagi yang meninggal dunia dan dua hilang.  

Data terakhir menyebutkan ada sebanyak 19 orang yang menjadi korban dalam kejadian di perairan timur laut Kawasan Lamongan Integrate Shorebase (LIS) pada Kamis (13/3/2025) pagi. 

Rinciannya, 10 orang korban merupakan ABK Tugboat Rosalyne 08. Dari 10 orang ini, 9 orang dinyatakan selamat dan seorang belum ditemukan. Sisanya, sembilan merupakan ABK  korban Kapal MT Ronggolawe. 

Dari sembilan orang itu, dua di antaranya tewas, tiga luka berat dan masih dalam perawatan intensif Rumah Sakit dr Suyudi, Kecamatan Paciran Lamongan. Sedangkan seorang korban belum ditemukan. Sisa korban lainnya mengalami luka ringan.

"Dari tiga korban yang dirawat di Rumah Sakit Suyudi, satu di antaranya terpaksa dirujuk ke Rumah Sakit dr Soetomo Surabaya karena kondisinya kian parah," ujar Kapolres Lamongan, AKBP Bobby A Chondroputra, Kamis (13/32025) malam.

Namun, tak beberapa lama berselang, AKBP Bobby memberikan update bahwa satu dari dua orang yang hilang berhasil ditemukan.

Kapolres AKBP Bobby menjelaskan, dari dua orang yang hilang tersebut, seorang baru saja ditemukan di atas Kapal MT Ronggolawe, namun tidak diketahui korban dari ABK kapal mana.

"Petugas belum berani memastikan korban yang ditemukan merupakan ABK kapal mana. Bisa jadi korban terlempar akibat ledakan, terangnya," sembari membacakan laporan yang diterima lewat android.

Diberitakan sebelumnya, ada tiga kapal terbakar di perairan laut utara Lamongan. Tepatnya, perbatasan antara perairan Desa Kemantren dengan Desa Sidokelar, Kecamatan Paciran Lamongan.

Informasi yang disampaikan kepolisian, kejadian ini berawal sekitar pukul 06.17 WIB. Saat itu diketahui ada kapal MT Ronggolawe yang hendak bersandar. Namun, tiba-tiba mesin kapal tersebut meledak sebanyak kurang lebih empat kali hingga mengakibatkan kebakaran.

Ledakan yang menimbulkan percikan api tu kemudian menyambar ke Tug Boat yang berada di dekatnya. Yakni  LCT Roselyne, yang saat itu yang berada di sampingnya.

"Ledakan diduga berasal dari mesin kapal MT Ronggolawe. Diduga ada korsleting listrik pada bagian mesin," jelasnya.

Sedang informasi lain menyebutkan, Tug Boat Roselyne 08 sendiri saat itu sedang menggandeng kapal tongkang bermuatan batu bara.

Hingga saat ini masih dilakukan pencarian korban dengan melibatkan tim gabungan Polairud Polda Jatim dan Satpolairud Polres Lamongan. Selain itu juga dari  tim evakuasi dari security respons dari PT Lamongan Shorebase.

 

Editor : Faaz Elbaraq

Berita Terbaru

Yung Kai Bintang Tamu di TOP 7 Indonesian Idol Malam Ini

Yung Kai Bintang Tamu di TOP 7 Indonesian Idol Malam Ini

Senin, 17 Mar 2025 09:25 WIB

Senin, 17 Mar 2025 09:25 WIB

Indonesian Idol akan menampilkan bintang tamu Yung Kai setelah mendatangkan Jackson Wang, member idol K-Pop, GOT7.…

Daftar Lagu TOP 7 Indonesian Idol, Senin 17 Maret 2025

Daftar Lagu TOP 7 Indonesian Idol, Senin 17 Maret 2025

Senin, 17 Mar 2025 08:44 WIB

Senin, 17 Mar 2025 08:44 WIB

Para peserta Indonesian Idol TOP 7 ditantang keluar dari zona nyaman. Mereka akan membawakan lagu dari idola yang berlawanan gender.…

Marc Marquez Menangi MotoGP Argentina, Pecco Gagal Podium

Marc Marquez Menangi MotoGP Argentina, Pecco Gagal Podium

Senin, 17 Mar 2025 02:17 WIB

Senin, 17 Mar 2025 02:17 WIB

Argentina, MCI News - Marc Marquez kembali menunjukkan dominasinya. Rider Ducati Lenovo itu berhasil memenangkan MotoGP Argentina 2025 di Sirkuit Termas de Rio…

Wagub Emil Imbau Masyarakat Waspadai Perlintasan KA Tanpa Palang Pintu

Wagub Emil Imbau Masyarakat Waspadai Perlintasan KA Tanpa Palang Pintu

Senin, 17 Mar 2025 00:31 WIB

Senin, 17 Mar 2025 00:31 WIB

Kediri, MCI News - Turunnya hujan tak menghalangi Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak meninjau perlintasan kereta api yang terletak di Desa…

Bupati Adi Arnawa Buka Rakerda Dekopinda Badung Tahun 2025

Bupati Adi Arnawa Buka Rakerda Dekopinda Badung Tahun 2025

Minggu, 16 Mar 2025 23:52 WIB

Minggu, 16 Mar 2025 23:52 WIB

Badung, MCI News - Bupati Badung l Wayan Adi Arnawa membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Badung tahun…

Lomba Ogoh-Ogoh Bhandana Bhuhkala Festival 2025

Lomba Ogoh-Ogoh Bhandana Bhuhkala Festival 2025

Minggu, 16 Mar 2025 23:32 WIB

Minggu, 16 Mar 2025 23:32 WIB

Badung, MCI News - Dengan menyalakan obor, Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa membuka secara resmi pagelaran Pekan Kebudayaan Daerah Jantra Tradisi Bali dan…