Komisi Fatwa MUI: Anggur Kolesom dan Beras Kencur Hukumnya Khamar, Jamu Mengandung Alkohol

author Yama Yasmina

Pewarta :

Sabtu, 29 Mar 2025 12:30 WIB

copy
Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) menanggapi produk jamu beras kencur dan anggur kolesom. (Foto: MUIDigital)
Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) menanggapi produk jamu beras kencur dan anggur kolesom. (Foto: MUIDigital)

i

Jakarta, MCI News - Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) menanggapi unggahan yang viral di media sosial, tentang pembagian gelas berisi jamu seduhan dari sponsor di beberapa posko mudik. Perusahaan tersebut selama ini memang terkenal spesialisasi jamu. Produk yang terkenal adalah anggur kolesom dan beras kencur.

Pembagian minuman dalam gelas iini diungkap oleh konten kreator digital yang dikenal sebagai Bang Anca. Jamu seduhan itu memang berwarna seperti teh berwarna coklat bening.

Jika melihat postingan di laman Facebook perusahaan jamu itu pada 2017, terungkap bahwa bahan untuk membuat jamu seduhan ini terdiri dari satu bungkus jamu, telur bebek atau ayam kampung, satu sloki anggur kolesom, dan satu sloki beras kencur, serta satu sendok madu. 

Menanggapi itu, Sekretaris Komisi Fatwa MUI, KH Miftahul Huda menyampaikan, anggur kolesom maupun beras kencur itu mengandung alkohol 14 persen lebih, sehingga sudah termasuk kategori khamar yang diharamkan oleh agama. 

Komisi Fatwa MUI menambahkan, dalam standar fatwa terkait produk makanan yang halal, jika ada kandungan alkohol, maka batas maksimal produk makanan yang mengandung alkohol harus di bawah 0,5 persen.

"Jika kandungannya itu melebihi atau 0,5 persen ke atas, maka itu sudah kategori khamar. Dan khamar adalah dilarang atau hukumnya haram untuk dikonsumsi," ungkap Kiai Miftah kepada MUIDigital.

Atas kejadian ini, MUI mengimbau kepada umat Islam yang menjalankan perjalanan mudik ke kampungnya masing-masing untuk berhati-hati di dalam mengonsumsi makanan dan minuman. 

MUI mengingatkan umat Islam untuk memilih makanan dan minuman yang sudah berlabel halal. Apalagi, lanjut Kiai Miftah, minuman tersebut dilabeli dengan brand jamu. Menurutnya, hal ini menyesatkan dan bisa menjerumuskan orang untuk mengonsumsi yang haram dan perlu ditindak tegas.

Editor : Yama Yasmina

Tag :

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…