Jakarta, MCI News - Umat Kristen di seluruh Indonesia menjalani misa Paskah di berbagai gereja, Minggu 20 April 2025. Tema perayaan Paskah 2025 adalah “Damai Sejahtera Kristus di Tengah Keluarga".
Presiden Prabowo Subianto mengucapkan selamat merayakan Hari Paskah bagi umat Kristen di seluruh Indonesia. Paskah dinilai sebagai momentum memperkuat persaudaraan dan harmoni di tengah keberagaman.
“Selamat Hari Paskah kepada saudara/i umat Kristiani di seluruh penjuru Tanah Air,” tulisnya melalui akun X @prabowo.
Menurut mantan Menteri Pertahanan (Menhan), Paskah merupakan momentum suci untuk merenungkan makna pengorbanan, kebangkitan, dan harapan. Makna ini menjadi inspirasi bagi semua untuk mempererat persaudaraan, membangun perdamaian dalam kehidupan bermasyarakat serta menumbuhkan harmoni di tengah keberagaman.
“Mari kita jaga persatuan dan terus menabur kebaikan untuk Indonesia yang semakin maju dan sejahtera,” tutupnya.
Bagi umat Kristiani, Paskah adalah salah satu hari raya terpenting dalam tradisi umat Kristiani di seluruh dunia, memperingati kebangkitan Yesus Kristus dari kematian, yang diyakini terjadi pada hari ketiga setelah penyaliban-Nya.
Paskah menandai kemenangan Yesus atas dosa dan kematian, serta menjadi simbol harapan dan kehidupan baru bagi umat Kristiani.
Editor : Yama Yasmina