Ashanty dapat Nilai A Ujian Proposal Disertasi di UNAIR

author Yama Yasmina

Pewarta :

Jumat, 25 Apr 2025 15:55 WIB

copy
Penyanyi Ashanty tak kuasa membendung tangis saat dinyatakan lulus ujian proposal disertasi. (Foto: Instagram @ashanty_ash)
Penyanyi Ashanty tak kuasa membendung tangis saat dinyatakan lulus ujian proposal disertasi. (Foto: Instagram @ashanty_ash)

i

Surabaya, MCI News - Penyanyi Ashanty menangis saat proposal disertasi yang diajukan diterima dan mendapat nilai A. Disertasi istri musisi Anang Hermansyah itu mengangkat judul "Strategi Adaptasi Penyanyi Baby Boomers dan Generasi X Terhadap Transformasi Digital". Ashanty pun mendapat pujian dari promotor hingga dosen penguji. Ujian dilaksanakan pada Rabu 23 April 2025.

Mendengar dirinya dinyatakan lulus ujian proposal dengan nilai A, Ashanty tak bisa menutupi rasa bahagia dan spontan menangis. Ibu dua anak ini merasa lega karena setidaknya satu langkah sudah dilewati untuk menyelesaikan pendidikan S3. 

Penyanyi kelahiran 4 November 1983 itu diberi waktu satu tahun untuk menyelesaikan disertasi hingga wisuda, mengungkap rasa bangga jika bisa lulus dan menyandang nama besar UNAIR sebagai almamaternya. 

Dikutip dari unggahan video A Day in My Life ke Surabaya di akun Instagram @ashanty_ash, tak mau gagal di ujian, Ashanty belajar selama perjalanan dari Jakarta ke Surabaya. Sepanjang perjalanan, ia disemangati oleh Anang Hermansyah yang terus mendampinginya selama proses seminar.

Setelah mendengarkan presentasi Ashanty dan juga melaksanakan sesi tanya jawab, para penguji menyatakan Ashanty lulus.  

"Mbak Ashanty, kami telah bersidang baik yang di luar maupun di dalam. Ada hal yang tidak sepakat yang anda pikirkan tapi juga ada yang sepakat. Nah tugas anda adalah mengatur kesepakatan itu. Mbak Ashanty harus berusaha betul dan sepakat kami apresiasi. Anda dinyatakan lulus dengan nilai 88. Alhamdulillah dapat nilai A," ujar salah seorang penguji.

Mendengarkan pernyataan dari penguji, Ashanty langsung menangis terharu. "Alhamdulillah dapat A! Terima Kasih ya Allah. Bener2 hari yang luar biasa, dari mulai mual2, ke toilet berkali2, nangis, shock, deg2an, happy, bangga wahh semua jadi satu!! Setelah sempet mundur akhirnya selesai juga ujian proposal aku, tinggal beberapa step lagi yg pasti nggak akan mudah, tapi aku bangga sudah bisa sampai di titik ini," tulis Ashanty di Instagram.

Sebagai informasi, Ashanty berhasil menyelesaikan S1 jurusan Ilmu Hubungan Internasional dari Universitas Paramadina pada 2005. Pada 2018, dia diwisuda setelah menyelesaikan jenjang S2 di Universitas Bina Nusantara jurusan Manajemen. Kini Ashanty sedang menempuh pendidikan S3 Ashanty jurusan Pengembangan Sumber Daya Manusia di UNAIR Surabaya sejak tahun 2023. 

Editor : Yama Yasmina

Tag :

Berita Terbaru

Gempa M 6,3 Guncang Ekuador sempat Mengeluarkan Peringatan Tsunami

Gempa M 6,3 Guncang Ekuador sempat Mengeluarkan Peringatan Tsunami

Jumat, 25 Apr 2025 21:09 WIB

Jumat, 25 Apr 2025 21:09 WIB

Gempa guncang provinsi perbatasan Esmeraldas, terletak lebih dari 183 mil (296 kilometer) barat laut Quito, Ibu Kota Ekuador.…

Gunung Marapi Meletus, Abu Vulkanik Mengarah ke Tanah Datar dan Payakumbuh

Gunung Marapi Meletus, Abu Vulkanik Mengarah ke Tanah Datar dan Payakumbuh

Jumat, 25 Apr 2025 20:43 WIB

Jumat, 25 Apr 2025 20:43 WIB

Gunung Marapi di Sumatera Barat kembali mengalami erupsi, Jumat 25 April 2025. Erupsi pertama terjadi pukul 15.13 WIB.…

SMSI Dorong Proses Hukum Dirpem JakTV Dilakukan Akuntabel dan Proporsional

SMSI Dorong Proses Hukum Dirpem JakTV Dilakukan Akuntabel dan Proporsional

Jumat, 25 Apr 2025 18:15 WIB

Jumat, 25 Apr 2025 18:15 WIB

Jakarta, MCI News – Penetapan tersangka dan penahan Direktur Pemberitaan (Dirpem) JakTV Tian Bahtiar dalam kasus yang disebut Kejaksaan Agung sebagai p…

Potensi Liga 4 2024/2025 dan Misi Klub Bledek Biru

Potensi Liga 4 2024/2025 dan Misi Klub Bledek Biru

Jumat, 25 Apr 2025 18:14 WIB

Jumat, 25 Apr 2025 18:14 WIB

Malang, MCI News - Penataan jenjang karir pemain hingga unsur kepelatihan kini semakin mendapat ruang bagi talenta muka baru di persepakbolaan negeri ini.…

Peringati Hari Kartini 2025, IKWI Jatim Gelar Lomba Merangkai Bunga Kebun

Peringati Hari Kartini 2025, IKWI Jatim Gelar Lomba Merangkai Bunga Kebun

Jumat, 25 Apr 2025 17:15 WIB

Jumat, 25 Apr 2025 17:15 WIB

Surabaya, MCI News - Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Jawa Timur menggelar acara Peringatan Hari Kartini 2025 di Gedung Sekretariat PWI Jatim, Jl…

Kemnaker Imbau Masyarakat Waspadai Penipuan Berkedok Program TKM 2025

Kemnaker Imbau Masyarakat Waspadai Penipuan Berkedok Program TKM 2025

Jumat, 25 Apr 2025 16:55 WIB

Jumat, 25 Apr 2025 16:55 WIB

Jakarta, MCI News — Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mengimbau masyarakat untuk lebih waspada terhadap penipuan yang mengatasnamakan program Tenaga Kerja …