Demo Ojol di Surabaya Geruduk Kantor Gojek

author Pandu Baskoro

Pewarta :

Selasa, 20 Mei 2025 12:04 WIB

copy
Aksi demo pengemudi ojol di depan Kantor Gojek, Jalan Ngagel Surabaya, Selasa 20 Mei 2025 siang. (Foto: Pandu/MCI News)
Aksi demo pengemudi ojol di depan Kantor Gojek, Jalan Ngagel Surabaya, Selasa 20 Mei 2025 siang. (Foto: Pandu/MCI News)

i

Surabaya, MCI News - Massa aksi demonstrasi long march dari Cito Mall menuju Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Jawa Timur Jalan Ahmad Yani, Selasa 20 Mei 2025. Massa aksi sempat berorasi.

Sempat terjadi kepadatan lalu lintas di sekitaran Jalan Ahmad Yani. Petugas kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas kendaraan dari frontage sebelah kiri dialihkan semua ke jalur cepat.

Peserta aksi unjuk rasa ini diantaranya adalah dari berbagai aplikator online. Selain dari Surabaya, pengemudi online ini juga dari berbagai daerah seperti Malang, Gresik, dan Sidoarjo. Mereka kumpul di Surabaya.

Dengan dikawal petugas dari Polrestabes Surabaya, pengemudi ojol ini tiba di Kantor Gojek Jalan Ngagel 175, Kelurahan Ngagel, Kecamatan Wonokromo Surabaya pukul 11.25 WIB.

"Aksi ini adalah aksi damai jangan ada kerusuhan apapun," demikian imbauan Ketua Dewan Presidium Frontal Jawa Timur, Tito Ahmad melalui pengeras suara dari mobil komando.

Imbauan ini diserukan berulang kali karena ada oknum pengunjuk rasa yang akan membakar ban bekas. Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Luthfi Setiawan ikut turun tangan untuk menenangkan peserta aksi agar tidak terjadi gesekan.

Aksi demonstrasi ini dipicu karena pihak aplikator yang dianggap terlalu besar untuk potongan tarif.

Editor : Yama Yasmina

Tag :

Berita Terbaru

Cuaca Panas dan Kepadatan Jemaah Picu Lonjakan Kasus ISPA, 7.957 Jemaah Dirawat di KKHI

Cuaca Panas dan Kepadatan Jemaah Picu Lonjakan Kasus ISPA, 7.957 Jemaah Dirawat di KKHI

Selasa, 20 Mei 2025 12:00 WIB

Selasa, 20 Mei 2025 12:00 WIB

Kemenkes RI mengimbau seluruh jemaah haji Indonesia untuk lebih waspada terhadap penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA).…

Menbud Fadli Zon Diplomasi Kebudayaan Lewat Film Indonesia di Festival Film Cannes

Menbud Fadli Zon Diplomasi Kebudayaan Lewat Film Indonesia di Festival Film Cannes

Selasa, 20 Mei 2025 10:44 WIB

Selasa, 20 Mei 2025 10:44 WIB

Cannes, MCI News – Kementerian Kebudayaan ikut hadir dalam Festival Film Cannes 2025 sebagai wujud komitmen Indonesia dalam mendorong pertumbuhan industri film …

LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2024 Jadi Acuan Pembangunan Jawa Timur

LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2024 Jadi Acuan Pembangunan Jawa Timur

Selasa, 20 Mei 2025 10:20 WIB

Selasa, 20 Mei 2025 10:20 WIB

  Surabaya, MCI News - Seluruh anggota Fraksi DPRD Jawa Timur menyetujui Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Akhir Tahun Anggaran 2024, saat Rapat …

Pelatih Ajax Francesco Farioli Mundur, Gagal Juara Eredivisie Belanda

Pelatih Ajax Francesco Farioli Mundur, Gagal Juara Eredivisie Belanda

Selasa, 20 Mei 2025 08:15 WIB

Selasa, 20 Mei 2025 08:15 WIB

Amsterdam, MCI News – PSV Eindhoven juara Eredivisie Belanda 2024/2025. Mereka meraih trofi Eredivisie ke-26 usai bersaing dengan Ajax Amsterdam. Tak sekadar ju…

Longsor Timpa 10 Rumah di Trenggalek, Enam Orang Tewas Tertimbun

Longsor Timpa 10 Rumah di Trenggalek, Enam Orang Tewas Tertimbun

Selasa, 20 Mei 2025 06:20 WIB

Selasa, 20 Mei 2025 06:20 WIB

Hujan deras pada Senin, 19 Mei 2025 memicu tanah longsor di Desa Depok, Kecamatan Bendungan, Trenggalek.…

Hari Kebangkitan Nasional, Selasa 20 Mei 2025

Hari Kebangkitan Nasional, Selasa 20 Mei 2025

Selasa, 20 Mei 2025 05:50 WIB

Selasa, 20 Mei 2025 05:50 WIB

Surabaya, MCI News – Hari Kebangkitan Nasional diperingati secara serentak pada hari Selasa, 20 Mei 2025. Sebagai salah satu hari besar nasional, peringatan Ha…