Surabaya Isoplus Marathon 2025, Momentum Perkuat Identitas Surabaya sebagai Kota Lari

mcinews.id

Surabaya, MCI News - Ajang lari Marathon akan kembali digelar di Kota Surabaya, setelah Surabaya Isoplus Marathon 2025 dipastikan kembali digelar pada 19 Oktober 2025 mendatang. Even ini merupakan rangkaian dari Isoplus Run Series 2025.

Kepastian tersebut setelah pihak penyelenggara menggelar acara kick off yang berlangsung hari ini, Selasa (22/4/2025) dengan dipimpin langsung oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi.

Baca juga: Isoplus Marathon 2025 Biasakan Gaya Hidup Sehat Melalui Olahraga Lari

Dalam sambutannya, Eri menyampaikan harapan besar atas dampak positif kegiatan ini terhadap citra Surabaya dan perekonomian lokal.

“Lari adalah olahraga yang murah, tetapi manfaatnya untuk kesehatan sangat luar biasa. Melalui acara ini, saya ingin Surabaya lebih dikenal, tidak hanya sebagai kota jasa, tetapi juga sebagai kota olahraga, khususnya lari,” ujar Eri Cahyadi yang didampingi oleh Direksi PT Wings Surya, Rebecca Tanoyo.

Ia menambahkan bahwa tren lari di Surabaya semakin meningkat, terlihat dari maraknya komunitas lari hingga aktivitas lari malam di berbagai sudut kota.

Untuk menyukseskan ajang marathon ini, Pemkot Surabaya menggandeng berbagai pihak, mulai dari pengelola reklame, hotel, hingga maskapai penerbangan. “Kami ingin memanfaatkan berbagai platform promosi, baik di dalam maupun luar Surabaya, sehingga semakin banyak peserta yang bergabung. Kami menargetkan hingga 8.000 pelari pada Oktober mendatang,” kata Eri.

Baca juga: Satpol PP Surabaya dan BPOM Uji Es Krim Diduga Berkandungan Alkohol

Wali Kota juga menyoroti dampak signifikan acara ini terhadap perekonomian Surabaya. Dengan kedatangan ribuan peserta dan keluarga mereka, sektor perhotelan, pusat perbelanjaan, hingga pelaku UMKM diperkirakan akan mendapatkan keuntungan besar. “Selain itu, kami juga akan menggelar festival kuliner di seluruh mal Surabaya, sehingga pelari dan keluarga mereka dapat menikmati pengalaman istimewa selama berada di sini,” tambahnya.

Acara ini diharapkan mampu memperkuat identitas Surabaya sebagai kota yang ramah olahraga, sekaligus menjadi salah satu motor penggerak ekonomi daerah. “Kami akan terus mendukung kegiatan serupa untuk menghidupkan perekonomian lokal, sekaligus mengenalkan Surabaya ke tingkat internasional,” tutup Eri Cahyadi.

Surabaya Isoplus Marathon 2025 tak hanya sekadar ajang olahraga, tetapi juga sebuah langkah strategis untuk mempromosikan Surabaya sebagai kota dengan potensi besar di bidang olahraga dan pariwisata. Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari sejarah ini pada Oktober mendatang.

 

 

Editor : Faaz Elbaraq

Peristiwa
Berita Populer
Berita Terbaru