Jelang Operasi Ketupat Semeru 2025, Kapolda Jatim Berpatroli Naik Motor

author mcinews.id

mcinews.id

Selasa, 04 Feb 2025 11:55 WIB

copy
Kapolda Jatim Patroli Jarak Jauh Naik Motor Surabaya - Malang Jelang Operasi Ketupat Semeru 2025
Kapolda Jatim Patroli Jarak Jauh Naik Motor Surabaya - Malang Jelang Operasi Ketupat Semeru 2025

i

Surabaya, MCI News  - Kapolda Jawa Timur Irjen Imam Sugianto bersama sejumlah pejabat tama Polda Jatim melakukan pengecekan kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2025 di wilayah yang dipimpinnya. Mengendarai sepeda motor, Kapolda mengecek langsung kesiapan jajarannya di jalur Lintas Surabaya-Malang, Senin (3/2/2025).

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabidhumas) Polda Jatim, Kombes Dirmanto mengatakan, patroli roda dua pada rute Surabaya - Malang yang dilakukan Kapolda Jatim tersebut dalam rangka mitigasi jalur rawan kecelakaan dan padat lalu lintas menjelang Operasi Ketupat Semeru 2025 menghadapi Lebaran Idul Fitri 1446 H.

"Patroli jarak jauh ini dilaksanakan Kapolda Jatim ini bukan kali pertama. Tahun lalu juga berpatroli menggunakan sepeda motor dari Kota Surabaya ke Kab. Banyuwangi dan Surabaya menuju Kab. Tulungagung menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) maupun Lebaran Idul Fitri," ujar Kombes Dirmanto.

Dalam perjalanan berpatroli Surabaya - Malang tersebut, Kapolda Jatim menyerahkan paket bantuan sosial di Polsek Turen yang berada di wilayah kerja Polres Malang. Sembako sebanyak 30 paket diserahkan langsung kepada warga kurang mampu.

Selain itu, Kapolda Jatim juga memberikan bantuan lima unit komputer kepada lima Polsek di jajaran Polres Malang untuk menunjang kinerja dalam melaksanakan tugas kedepannya.(nov/bho)

Editor : Nova Mega

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…