Mendag Sita Produk Tekstil Ilegal senilai Rp8,3 miliar

author mcinews.id

mcinews.id

Rabu, 05 Feb 2025 15:39 WIB

copy

Jakarta, MCI News - Kementerian Perdagangan (Kemendag), Badan Keamanan Laut (Bakamla) dan Badan Intelijen Strategis (Bais) menyita barang-barang impor yang tidak sesuai ketentuan atau ilegal senilai Rp8,3 miliar. Importasi ilegal yang diduga berasal dari China itu terdiri atas pakaian bekas, pakaian baru dan kain gulungan sebanyak 1.663 koli.

"Masuk melalui Kalimantan dan perkiraan nilai sebesar Rp8,3 miliar berupa barang pres asal impor yang berisi pakaian bekas, pakaian baru dan kain gulungan yang diduga ilegal," ujar Menteri Perdagangan Budi Santoso dalam Ekspose Hasil Pengawasan Bersama di Kantor Kemendag di Jakarta, Rabu (5/2/2025).

Dia menjelaskan, barang berupa pakaian jadi dan kain gulungan dalam keadaan baru sebanyak 1.200 koli tersebut pertama kali ditemukan di daerah Patimban, Kabupaten Subang, Provinsi Jawa Barat. Barang impor pakaian bekas sebanyak 463 koli yang diduga ilegal juga ditemukan di Kota Surabaya.

Barang impor tidak sesuai ketentuan ini diduga melanggar ketentuan Peraturan Mendag (Permendag) No. 40/2002 tentang Perubahan Atas Permendag No. 18/2021 tentang Barang yang Dilarang Ekspor dan Barang Dilarang Impor.

Importasi barang tersebut juga melanggar Permendag No. 36/2023 tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor yang telah diubah menjadi Permendag No. 8/2024, serta Permendag No. 25/2021 tentang Penetapan Barang yang Wajib Menggunakan atau Melengkapi Label Berbahasa Indonesia.

Mendag Budi tegas menyebut, pelaku usaha (importir) yang melakukan pelanggaran akan dikenakan sanksi administrasi berupa teguran tertulis penghentian sementara kegiatan usaha atau pencabutan perizinan berusaha.

"Barang dapat dikenakan ekspor, pemusnahan barang, ditarik dari distribusi, dan lainnya sesuai peraturan perundang-undangan. Saya meminta seluruh importir untuk taat kepada peraturan yang berlaku, demikian Budi Santoso.(bho)

Editor : Budi Setiawan

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…