Presiden Prabowo Ingatkan Pimpinan Danantara Tidak Masukkan Orang Titipan

author mcinews.id

mcinews.id

Rabu, 05 Mar 2025 20:55 WIB

copy

Jakarta, MCI News - Presiden Prabowo Subianto mengingatkan para pimpinan Badan Pengelola Investasi Danantara agar tidak ada orang-orang titipan yang masuk ke struktur kepengurusan. Hal itu disampaikan orang nomor satu di Indonesia itu saat menerima laporan dari pimpinan Danantara di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu 5 Maret 2025 sore.

Adapun pimpinan Danantara yang menghadap presiden di Istana, yakni Kepala Danantara Rosan Roeslani, Kepala Pelaksana Bidang Operasional Danantara Dony Oskaria, serta kepala Pelaksana Bidang Investasi Pandu Sjahrir. Dalam kegiatan ini, selain membahas perkembangan Danantara, mereka juga melakukan buka bersama.

Di hadapan presiden, Rosan melaporkan terkait pembentukan kepengurusan di level operasional. Menyambut laporan tersebut, Prabowo mengingatkan agar para pimpinan tak salah menempatkan orang ke dalam struktur kepengurusan Danantara. Presiden sekaligus meminta agar tidak ada orang titipan. Sehingga hanya orang-orang terbaik yang berada di dalam Danantara, baik itu dari Indonesia maupun mancanegara.

"Pilih yang terbaik. Tidak hanya di Indonesia, terbaik di dunia pun dimasukkan sebagai beberapa alternatif nama karena Danantara ini adalah badan investasi nasional yang memang bertujuan untuk meningkatkan perekonomian kita. Dan yang terpenting adalah meningkatkan penciptaan lapangan pekerjaan. Jadi itu pesan bapak presiden," jelas Rosan.

Pada laporan tersebut, Rosan menyampaikan kepada presiden bahwa pihaknya juga dibantu headhunter maupun advisor dari dalam dan luar negeri.

Dalam waktu dekat, Rosan menyampaikan, setidaknya pekan depan nama-nama yang masuk di struktur Danantara akan diumumkan kepada publik.

"Sehingga publik, atau masyarakat bisa melihat dan bisa menilai bahwa nama-nama yang duduk sebagai pengelola dan juga manajemen Danantara ini diisi nama-nama yang punya reputasi baik, yang terbukti track record-nya, bersih dan memang expertise di bidangnya. Itu yang kami laporkan," sebut Rosan.

Pada kesempatan ini, Rosan tak hanya menyetorkan nama, tapi juga CV-nya. Karena ini benar-benar harus nama yang reputable, yang baik, dan tentunya berintegritas tinggi. Jadi itu yang kita laporkan. Insya Allah minggu depan nama-nama itu kita akan umumkan kepada media," kata Rosan.

Editor : Faaz Elbaraq

Berita Terbaru

Kapal Penumpang Kandas di Perairan Pelabuhan Gilimanuk

Kapal Penumpang Kandas di Perairan Pelabuhan Gilimanuk

Kamis, 20 Mar 2025 23:43 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 23:43 WIB

Tim SAE gabungan mengevakuasi 46 orang penumpang ke arah Gilimanuk dan dua orang mengarah ke Tanjung Wangi…

Gubernur Jabar Hapuskan Tunggakan Pajak Kendaraan

Gubernur Jabar Hapuskan Tunggakan Pajak Kendaraan

Kamis, 20 Mar 2025 23:29 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 23:29 WIB

Kebijakan penghapusan tunggakan pajak itu berlaku bagi masyarakat yang belum membayar kewajiban pajak tahun 2024 ke belakang, tanpa batasan jumlah tahun…

Ketua DPR RI: Prajurit TNI Tetap Dilarang Berbisnis dan Berpolitik

Ketua DPR RI: Prajurit TNI Tetap Dilarang Berbisnis dan Berpolitik

Kamis, 20 Mar 2025 22:12 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 22:12 WIB

Prajurit TNI aktif hanya dapat mengisi jabatan sipil di 14 kementerian dan lembaga yang telah ditetapkan UU TNI 2025…

147 Saksi Kasus Korupsi Subholding Pertamina Diperiksa Kejagung

147 Saksi Kasus Korupsi Subholding Pertamina Diperiksa Kejagung

Kamis, 20 Mar 2025 21:36 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 21:36 WIB

Mengenai apakah penyidik akan memeriksa direksi Pertamina lainnya, Harli menyatakan keputusannya tergantung penyidik…

Agensi Kabur Belum Bayar Honor Endorse Fuji

Agensi Kabur Belum Bayar Honor Endorse Fuji

Kamis, 20 Mar 2025 20:45 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 20:45 WIB

Rekan kerja dari agensi yang tidak melakukan pembayaran usai Fuji sudah melakukan pekerjaan sesuai kesepakatan.…

Viral 59 Titik Ladang Ganja di Kawasan Bromo, Begini Penjelasan BB TNTS

Viral 59 Titik Ladang Ganja di Kawasan Bromo, Begini Penjelasan BB TNTS

Kamis, 20 Mar 2025 20:26 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 20:26 WIB

Lumajang, MCI News - Viral hamparan ladang ganja ditemukan di Kawasan Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) di Jawa Timur pada Rabu 19…