PGN Gandeng BSB City, Dukung Pengembangan Real Estate yang Hijau dan Moderen di Semarang

author mcinews.id

mcinews.id

Kamis, 20 Mar 2025 18:54 WIB

copy
PGN) menggandeng pengembang kawasan Bukit Semarang Baru (BSB) City untuk memperluas pemanfaatan gas bumi sebagai energi bersih. (Foto: istimewa)
PGN) menggandeng pengembang kawasan Bukit Semarang Baru (BSB) City untuk memperluas pemanfaatan gas bumi sebagai energi bersih. (Foto: istimewa)

i

Semarang, MCI News – PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGN) menggandeng pengembang kawasan Bukit Semarang Baru (BSB) City untuk memperluas pemanfaatan gas bumi sebagai energi bersih. Kerja sama ini bertujuan mendukung konsep hunian dan bisnis yang lebih ramah lingkungan serta berkontribusi pada transisi energi di Indonesia.

“Gas bumi merupakan energi fosil paling bersih dan lebih ramah lingkungan. Dengan moda jaringan pipa, PGN siap memasok kebutuhan gas bumi untuk kawasan ini, selaras dengan visi BSB City yang mengedepankan energi bersih,” jelas Direktur Komersial PGN, Ratih Esti Prihatini saat penandatangan Nota Kesepahaman Kerja Sama pemanfaatan gas bumi dan pengembangan bisnis lainnya antara PGN dan PT Karyadeka Alam Lestari selaku pengembang kawasan, Senin 17 Maret 2025.

Ratih melanjutkan, PGN terus menambah jaringan gas bumi untuk mendukung pertumbuhan ekonomi berkelanjutan, sehingga terus berupaya secara masif untuk memerluas pangsa pasar gas bumi. Dengan terintegrasinya jaringan distribusi gas PGN dengan Pipa Transmisi Cisem 1 dan Gresem, PGN semakin fleksibel dalam memenuhi kebutuhan pasar di Jateng.

Direktur Utama PT Karyadeka Alam Lestari Didi Ferdinand Korompis, menegaskan, kebutuhan energi bersih di sektor properti semakin mendesak.

“Selama ini, banyak anak perusahaan kami masih menggunakan mesin diesel yang menghasilkan emisi tinggi. Dengan tersedianya jaringan gas, kami dapat beralih ke energi yang lebih ramah lingkungan,” ujarnya.

Selain mendukung sektor hunian dan industri, PGN dan BSB City juga menjajaki potensi kerja sama lain yang memberikan manfaat bagi kedua belah pihak. PGN juga mendorong anak perusahaan untuk menjajaki potensi bisnis di kawasan tersebut.

“Kami berkomitmen untuk terus mengoptimalkan pemanfaatan gas bumi dalam transisi energi. Kerja sama ini merupakan langkah strategis untuk memperluas jangkauan layanan gas bumi yang lebih bersih dan efisien di Jateng,” tutup Ratih.

Editor : Faaz Elbaraq

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…