KJRI Jeddah: Insiden Bis Jamaah Umroh Bukan Kecelakaan Tunggal

author mcinews.id

mcinews.id

Sabtu, 22 Mar 2025 01:13 WIB

copy
Kondisi bis jamaah umrah yang hangus terbakar akibat kecelakaan di jalan lintas Madinah-Makkah di daerah Wadi Qudaid, Arab Saudi, Kamis 20 Maret 2025 petang. (Foto: Kemlu RI)
Kondisi bis jamaah umrah yang hangus terbakar akibat kecelakaan di jalan lintas Madinah-Makkah di daerah Wadi Qudaid, Arab Saudi, Kamis 20 Maret 2025 petang. (Foto: Kemlu RI)

i

Jeddah, MCI News - Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Jeddah, Arab Saudi, memastikan kecelakaan bis yang membawa 20 jamaah umrah warga negara Indonesia (WNI) di jalan lintas Madinah-Makkah, Kamis 20 Maret 2025 petang, bukan merupakan kecelakaan tunggal.

Konsul Jenderal Yusron Ambary melalui konferensi pers daring, Jumat 21 Maret 2025, menyatakan, berdasarkan informasi awal yang didapatkan KJRI Jeddah, kecelakaan yang menewaskan enam WNI dalam rombongan umrah tersebut terjadi akibat bis tiba-tiba disalip kendaraan lain.

“Bis yang ditumpangi jamaah umrah Indonesia tersebut menabrak sebuah mobil jip yang tiba-tiba menyalip. Akibatnya, bis terguling dan terbakar, kedua kendaraan hangus terbakar,” kata Yusron.

Konjen Jeddah mengatakan, tabrakan yang terjadi membuat kedua kendaraan tersebut terbanting keluar jalur sebelum berhenti di pinggir jalan berpasir dan terbakar habis.

Meski kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut sudah dapat dipastikan, dia menyatakan kronologi lengkap kecelakaan masih diinvestigasi otoritas Kerajaan Arab Saudi. “Karena itu, sampai sekarang masih belum dapat ditentukan kadar kesalahan (kendaraan yang terlibat), dan dokumen terkait kecelakaan belum bisa diterbitkan.”

Yusron menyatakan, selain enam WNI, tiga WNA juga dilaporkan meninggal dunia dalam insiden tersebut, yaitu kenek bis berkewarganegaraan Pakistan dan dua warga negara Bangladesh di kendaraan jip.

Konjen Yusron turut memastikan, tiga dari 14 korban selamat dari insiden kecelakaan bis tersebut masih memerlukan perawatan intensif di rumah sakit akibat luka bakar serius hingga patah tulang.

Sementara, 11 korban selamat lainnya, kata Yusron, sudah dapat melanjutkan ibadah umrah sesuai rencana di Makkah. “Kami juga terus berkomunikasi dengan tur umrah dan muassasah (penyedia layanan umrah) lokal untuk memantau kondisi rombongan yang melanjutkan program umrah mereka.”

Diberitakan sebelumnya, KJRI Jeddah, Arab Saudi mengonfirmasi enam WNI korban meninggal dunia dan korban luka kecelakaan bis saat umrah di Arab Saudi.

Data tersebut diperoleh dari jemaah umrah yang berada dalam bis yang mengangkut jemaah umrah asal Indonesia mengalami kecelakaan di Wadi Qudeid, Arab Saudi, pada Kamis 20 Maret 2025 pukul 13.30 waktu setempat atau 17.30 WIB.

Berikut identitas enam korban meninggal kecelakaan bis travel jemaah umrah asal Indonesia yang terjadi di Wadi Qudeid, Arab Saudi:

  1. Sumarsih Djarudin (44)
  2. Audrya Malika Adam (16)
  3. Eny Soedarwati (49)
  4. Dian Novita (38)
  5. Areline Nawallya Adam (22)
  6. Dawam Mahmud (48)

Editor : Budi Setiawan

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…