Evakuasi Penumpang KM Barcelona 571 Orang, Jumlahnya Dua Kali Lipat Data Manifes

author mcinews.id

mcinews.id

Senin, 21 Jul 2025 10:22 WIB

copy
Data manifes KM Barcelona V tidak sesuai dengan korban yang berhasil diselamatkan tim SAR gabungan. (Foto: Tangkapan layar video)
Data manifes KM Barcelona V tidak sesuai dengan korban yang berhasil diselamatkan tim SAR gabungan. (Foto: Tangkapan layar video)

i

Minahasa Utara, MCI News – Kapal Motor (KM) Barcelona V dilaporkan mengalami kebakaran hebat di sekitar perairan Pulau Talise, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Minggu (20/7/2025). 

KM Barcelona V diketahui tengah berlayar dari Pelabuhan Kabupaten Kepulauan Talaud menuju Pelabuhan Manado saat insiden terjadi. Tim SAR gabungan mengevakuasi 571 orang korban. Angka ini jauh melampaui data manifest yang tercatat hanya 280 penumpang dan 15 awak kapal.

Berdasarkan laporan resmi dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Manado, dari 571 korban sudah sebanyak 568 orang dinyatakan selamat, sementara tiga orang meninggal dunia. Tidak ada korban luka berat maupun hilang yang dilaporkan hingga Senin (21/7/2025) pukul 07.00 WITA.

"Berdasarkan data sementara yang diterima Kantor Pencarian dan Pertolongan Manado, terdapat 280 penumpang di dalam kapal, 3 orang dilaporkan meninggal dunia. Sementara jumlah korban yang telah dievakuasi masih dalam proses pendataan dan masih terdapat korban yang dalam proses pencarian maupun penanganan medis," jelas Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Manado, George Mercy Randang.

Perbedaan mencolok itu masih diselidiki lebih lanjut oleh pihak berwenang. Diduga, banyak penumpang tidak terdaftar secara resmi di manifes kapal yang berlayar dari Pelabuhan Melonguane, Kepulauan Talaud, dan sempat singgah di Pelabuhan Lirung sebelum menuju Manado.

Operasi besar ini melibatkan 27 instansi dan organisasi, termasuk TNI, Polri, Basarnas, Bakamla, Pemprov Sulut, hingga organisasi kemanusiaan Dompet Dhuafa. Sejumlah alutsista seperti KN SAR Bimasena, KM Cantika, KN Gajah Laut, serta berbagai peralatan medis dan komunikasi turut digunakan.

Hingga berita ini ditulis, bangkai KM Barcelona V masih belum bisa dievakuasi. Kapal milik Bakamla masih terus melakukan penyemprotan untuk pembasahan sisa kobaran api di dek kapal.

Editor : Yasmin Fitrida Diat

Berita Terbaru

5 Tuntutan Demo Driver Ojol Aksi 217

5 Tuntutan Demo Driver Ojol Aksi 217

Senin, 21 Jul 2025 10:00 WIB

Senin, 21 Jul 2025 10:00 WIB

Pengemudi ojek online (ojol) dan kurir daring melakukan aksi demonstrasi besar-besaran bertajuk “Aksi 217".…

Peringkat Dunia Timnas Voli Putra Indonesia Naik Usai Dominasi SEA V League

Peringkat Dunia Timnas Voli Putra Indonesia Naik Usai Dominasi SEA V League

Senin, 21 Jul 2025 09:16 WIB

Senin, 21 Jul 2025 09:16 WIB

Surabaya, MCI News - Prestasi gemilang kembali ditorehkan tim nasional bola voli putra Indonesia. Usai menjuarai leg kedua SEA V League 2025 yang digelar di…

Lawan Malaysia, Vanenburg Pastikan Indonesia U-23 Tetap Incar Kemenangan

Lawan Malaysia, Vanenburg Pastikan Indonesia U-23 Tetap Incar Kemenangan

Senin, 21 Jul 2025 09:05 WIB

Senin, 21 Jul 2025 09:05 WIB

Jakarta, MCI News - ‎Meski hanya membutuhkan hasil imbang untuk melaju ke semifinal, pelatih timnas U-23 Indonesia, Gerald Vanenburg, menegaskan timnya tetap a…

Bagnaia Akui Lepas Kontrol Traksi Demi Kejar Kecepatan di GP Ceko

Bagnaia Akui Lepas Kontrol Traksi Demi Kejar Kecepatan di GP Ceko

Senin, 21 Jul 2025 08:52 WIB

Senin, 21 Jul 2025 08:52 WIB

Surabaya, MCI News — Pecco Bagnaia mengungkap langkah ekstrem yang harus diambil demi tetap kompetitif di Grand Prix Ceko akhir pekan lalu. Rider Ducati Lenovo …

Alex Marquez Akui Insiden Brno Akibat Kesalahannya, Joan Mir Jadi Korban

Alex Marquez Akui Insiden Brno Akibat Kesalahannya, Joan Mir Jadi Korban

Senin, 21 Jul 2025 08:39 WIB

Senin, 21 Jul 2025 08:39 WIB

Surabaya, MCI News – Alex Marquez mengakui dirinya sebagai penyebab kecelakaan di Tikungan 12 Sirkuit Brno yang membuat Joan Mir tersungkur dan gagal m…

Jadwal Show DJ Panda Dibatalkan Klub Malam, Terseret Kehamilan Erika Carlina

Jadwal Show DJ Panda Dibatalkan Klub Malam, Terseret Kehamilan Erika Carlina

Senin, 21 Jul 2025 07:38 WIB

Senin, 21 Jul 2025 07:38 WIB

Jadwal show DJ Panda mendadak dibatalkan sepihak oleh sejumlah klub malam ternama, dampak kasus kehamilan Erika Carlina.…