KPK Serahkan Bukti Suap Hasto Ke Hakim Praperadilan

author mcinews.id

mcinews.id

Senin, 10 Feb 2025 12:34 WIB

copy

Jakarta, MCI News Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyerahkan bukti dugaan keterlibatan Sekretaris Jendral PDIP Hasto Kristiyanto dalam kasus suap Harun Masiku ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (10/2/2025).

Bukti-bukti kasus suap pergantian antarwaktu (PAW) anggota DPR RI dan perintangan penyidikan itu diterima Hakim Tunggal Praperadilan Djuyamto.

Tim penasihat hukum Hasto ikut melihat bukti-bukti yang diserahkan KPK pada lanjutan sidang Praperadilan tersebut. Sebagian berupa berkas yang diberikan dalam bentuk lembaran.

Sebelumnya, KPK mengungkap adanya dana Rp400 juta untuk menyuap Wahyu Setiawan dari Hasto yang diserahkan melalui staf Hasto bernama Kusnadi.

Kusnadi menitipkan uang yang dibungkus amplop warna coklat, yang dimasukkan di dalam tas ransel berwarna hitam, kata Pelaksana Tugas (Plt) Kabiro Hukum KPK Iskandar pada sidang sebelumnya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (6/2/2025).

Iskandar menyatakan, uang dari Hasto itu disebut sebagai biaya operasional pengurusan proses PAW anggota DPR Harun Masiku untuk menyuap Wahyu. Dan (Kusnadi) mengatakan Mas, ini ada perintah Pak Sekjen (Hasto) untuk menyerahkan uang operasional Rp400 juta ke Pak Saeful, yang Rp600 juta Harun.

Uang diserahkan di Ruang Rapat Kantor DPP PDIP di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, diterima Advokat Donny Tri Istiqomah yang juga mengurusi suap proses PAW Harun ini. (bho)

Editor : Budi Setiawan

Berita Terbaru

Marc Marquez Menangi MotoGP Argentina, Pecco Gagal Podium

Marc Marquez Menangi MotoGP Argentina, Pecco Gagal Podium

Senin, 17 Mar 2025 02:17 WIB

Senin, 17 Mar 2025 02:17 WIB

Argentina, MCI News - Marc Marquez kembali menunjukkan dominasinya. Rider Ducati Lenovo itu berhasil memenangkan MotoGP Argentina 2025 di Sirkuit Termas de Rio…

Wagub Emil Imbau Masyarakat Waspadai Perlintasan KA Tanpa Palang Pintu

Wagub Emil Imbau Masyarakat Waspadai Perlintasan KA Tanpa Palang Pintu

Senin, 17 Mar 2025 00:31 WIB

Senin, 17 Mar 2025 00:31 WIB

Kediri, MCI News - Turunnya hujan tak menghalangi Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak meninjau perlintasan kereta api yang terletak di Desa…

Bupati Adi Arnawa Buka Rakerda Dekopinda Badung Tahun 2025

Bupati Adi Arnawa Buka Rakerda Dekopinda Badung Tahun 2025

Minggu, 16 Mar 2025 23:52 WIB

Minggu, 16 Mar 2025 23:52 WIB

Badung, MCI News - Bupati Badung l Wayan Adi Arnawa membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Badung tahun…

Lomba Ogoh-Ogoh Bhandana Bhuhkala Festival 2025

Lomba Ogoh-Ogoh Bhandana Bhuhkala Festival 2025

Minggu, 16 Mar 2025 23:32 WIB

Minggu, 16 Mar 2025 23:32 WIB

Badung, MCI News - Dengan menyalakan obor, Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa membuka secara resmi pagelaran Pekan Kebudayaan Daerah Jantra Tradisi Bali dan…

Gubernur Khofifah Sebut KH. M. Yusuf Hasyim Pejuang Sejati

Gubernur Khofifah Sebut KH. M. Yusuf Hasyim Pejuang Sejati

Minggu, 16 Mar 2025 22:49 WIB

Minggu, 16 Mar 2025 22:49 WIB

Surabaya, MCI News - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menilai KH. M. Yusuf Hasyim sangat patut menyandang gelar Pahlawan Nasional, karena memiliki…

Wagub Jatim Cek Penambalan Jalan di Poros Nasional Pantura

Wagub Jatim Cek Penambalan Jalan di Poros Nasional Pantura

Minggu, 16 Mar 2025 22:20 WIB

Minggu, 16 Mar 2025 22:20 WIB

Lamongan, MCI News - Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mengecek proses penambalan jalan Poros Nasional Pantai Utara (Pantura)di lintas Kabupaten…