Jakarta, MCI News - Presiden Prabowo Subianto meresmikan layanan Bank Emas Pegadaian dan Bank Syariah Indonesia. Layanan perbankan khusus emas itu menjadi yang pertama di Indonesia, sebagai langkah mendukung hilirisasi dalam Astacita pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, siang ini hari Rabu 26 Februari 2025, saya Prabowo Subianto Presiden Republik Indonesia dengan ini meresmikan layanan Bank Emas Pegadaian dan Bank Syariah Indonesia," ujar Prabowo di Gade Tower, Jakarta, Rabu (26/2/2025).
Pada siaran langsung di kanal youtube Sekretariat Presiden itu, peresmian Bank Emas ditandai prosesi Presiden memasukkan dummy emas batangan ke dalam treasure box.
Prabowo didampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri BUMN Erick Thohir, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, Direktur Utama Bank Rakyat Indonesia Sunarso, Dirut Pegadaian Damar Latri Setiawan, dan Dirut Bank Syariah Indonesia Hery Gunardi.
Prabowo mengatakan, menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, untuk pertama kali dalam sejarah bangsa Indonesia memiliki Bank Emas.
"Persiapan Bank Emas ini memakan waktu cukup lama. Kalau tidak salah lebih dari empat tahun. Takdir saya bahwa saya yang meresmikan," tutur Presiden Prabowo.
Dia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras untuk mewujudkan Bank Emas ini.
Editor : Budi Setiawan