Buntut pembunuhan jurnalis perempuan di Kalsel

Anggota DPR RI Minta TNI Perbaiki Sistem Perekrutan

author mcinews.id

mcinews.id

Kamis, 27 Mar 2025 21:35 WIB

copy
Foto bersama terduga pelaku J (kiri) dan korban Juwita (kanan) (Foto: istimewa)
Foto bersama terduga pelaku J (kiri) dan korban Juwita (kanan) (Foto: istimewa)

i

Jakarta, MCI News - Anggota Komisi I DPR Jazuli Juwaini meminta Tentara Nasional Indonesia (TNI) melakukan evaluasi menyeluruh menyusul pembunuhan jurnalis yang dilakukan seorang prajurit TNI-AL di Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan. Kasus pembunuhan warga sipil oleh prajurit TNI sering terjadi, sehingga perlu adanya perbaikan sistem perekrutan hingga pembinaan.

"Saya minta TNI melakukan evaluasi menyeluruh atau komprehensif sistem rekrutmen, pembinaan, dan disiplin prajurit. Memang pelaku adalah oknum, tapi kasus-kasus pidana kejahatan seperti ini sudah berulangkali dilakukan prajurit, dan ini jelas merusak citra institusi TNI," kata Jazuli kepada wartawan di Gedung Parlemen di Senayan Jakarta, Kamis 27 Maret 2025.

Ia juga menyayangkan jurnalis perempuan berusia 23 tahun asal Kalsel tersebut tewas oleh oknum prajurit TNI-AL aktif. Menurutnya, jika pelanggaran sering ditemukan, bukan tidak mungkin akan terus mencederai institusi TNI.

Legislator dari Fraksi PKS tersebut mendesak dilakukan pengusutan tuntas kasus pembunuhan warga sipil oleh oknum prajurit TNI-AL itu. Proses hukum kasus pembunuhan tersebut harus dilakukan secara transparan, sehingga publik bisa aktif mengawal proses peradilannya.

"Perkuat pengawasan di setiap level komandan kepada para prajurit. Berikan efek jera yang bisa memutus rantai tindak pidana kejahatan oknum prajurit. Jangan berikan toleransi sedikit pun," ujarnya tegas.

Seorang jurnalis perempuan bernama Juwita tewas diduga kuat dibunuh anggota TNI-AL. Wartawati media online lokal di Kota Banjarbaru itu ditemukan tak bernyawa di tepi jalan bersama sepeda motornya. Sempat diduga korban meninggal akibat kecelakaan tunggal.

Penemuan jasad Juwita terjadi di wilayah Gunung Kupang, Kelurahan Cempaka, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru, Sabtu pekan lalu, 22 Maret 2025, sekitar pukul 15.00 Wita. Kecurigaan korban dibunuh muncul lantaran warga yang menemukan pertama kali tidak melihat indikasi korban mengalami kecelakaan lalu lintas.

Namun, hasil penyelidikan menemukan sejumlah kejanggalan yang mengarah terhadap dugaan pembunuhan. Pelakunya diduga kuat anggota TNI-AL berinisial J, yang diketahui berstatus kekasih korban.

Editor : Budi Setiawan

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…