Drawing Liga 4 Indonesia Tuai Kontroversi, Erick Thohir: Undian Diulang

author Yama Yasmina

Pewarta :

Sabtu, 12 Apr 2025 07:17 WIB

copy
Drawing Liga 4 Indonesia dicurigai tidak transparan. (Foto: Tangkapan layar video)
Drawing Liga 4 Indonesia dicurigai tidak transparan. (Foto: Tangkapan layar video)

i

Jakarta, MCI News - Drawing Liga 4 Indonesia putaran nasional dilakukan oleh Departemen Kompetisi Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Kamis 10 April 2025 sore WIB. Proses pengundian tersebut ditayangkan langsung melalui YouTube PSSI TV.

Pelaksanaan undian menjadi viral di kalangan netizen. Terpampang di proses drawing Grup N dinilai tidak profesional dan mencederai semangat fair play. 

Grup N di mana Persewangi Banyuwangi sebagai tuan rumah akan dipasangkan dengan lawan-lawan mereka. Hasil undian secara beruntun memasangkan Persewangi dengan juara dari Papua Tengah, Jawa Timur 4, serta Jawa Barat 2.

Namun, tindakan mencurigakan terlihat ketika sosok yang melakukan undian menurunkan tangannya yang memegang bola hingga ke bawah meja sebelum mengeluarkan kertas dalam setiap kesempatan.

Kertas-kertas tersebut terlihat lurus bukan terlipat atau digulung jika benar-benar diambil dari bola. Tangan kanan sang pria yang mengambil undian juga tampak mengambil kertas bukan dari dalam bola.

Video tersebut pun kini telah hilang dari kanal YouTube PSSI TV. Namun cuplikan undian tersebut sudah tersebar dan viral di media sosial.

Undian Ulang

PSSI mengecam keras pelaksanaan drawing Liga 4 yang dianggap tidak profesional dan tidak transparan serta mencederai semangat fair play dalam kompetisi sepak bola nasional.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan rasa kekecewaannya dan menegaskan pentingnya menjaga integritas di setiap tahapan kompetisi, baik di level profesional maupun amatir.

"Kami menyesalkan pelaksanaan drawing Liga 4 yang berlangsung secara tidak profesional dan tidak transparan. Jangan pernah main-main dengan kompetisi Liga! Demi menjunjung fair play dan integritas kompetisi, kami mendesak agar dilakukan drawing ulang dengan prosedur yang jelas, adil, dan melibatkan semua pihak terkait," tegas Menteri BUMN itu dikutip dari rilis PSSI.

Sejumlah pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan drawing Liga 4 akan dievaluasi. PSSI berharap kejadian ini menjadi pembelajaran berharga untuk meningkatkan kualitas pengelolaan kompetisi sepak bola Indonesia ke depan, sehingga dapat menciptakan lingkungan yang lebih profesional, adil, dan transparan.

Editor : Yama Yasmina

Berita Terbaru

Real Madrid Putuskan Akhiri Kontrak Carlo Ancelotti Lebih Cepat

Real Madrid Putuskan Akhiri Kontrak Carlo Ancelotti Lebih Cepat

Kamis, 17 Apr 2025 21:22 WIB

Kamis, 17 Apr 2025 21:22 WIB

Madrid, MCI News - Manajemen Real Madrid membuat Keputusan besar. Ini setelah dewan direksi klub ibukota Spanyol itu memutuskan untuk mengakhiri kontrak Carlo…

Korban Kekerasan Seksual Guru Besar Farmasi UGM Belum Lapor Polisi, Ini Kata DP3AP2 DIY

Korban Kekerasan Seksual Guru Besar Farmasi UGM Belum Lapor Polisi, Ini Kata DP3AP2 DIY

Kamis, 17 Apr 2025 20:47 WIB

Kamis, 17 Apr 2025 20:47 WIB

Yogyakarta, MCI News - Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (DP3AP2) DIY menyebutkan sejumlah alasan yang menyebabkan…

Modus Bukti Transfer Palsu, Pelaku Bayar Kerugian Toko Jenahara PIM 2

Modus Bukti Transfer Palsu, Pelaku Bayar Kerugian Toko Jenahara PIM 2

Kamis, 17 Apr 2025 20:35 WIB

Kamis, 17 Apr 2025 20:35 WIB

Seorang perempuan berhijab di Pondok Indah Mal (PIM), Jakarta Selatan diduga melakukan transaksi pembayaran palsu.…

3 Hakim Ditangkap, Presiden Prabowo Akui Ada Celah dalam Penegakan Hukum Indonesia

3 Hakim Ditangkap, Presiden Prabowo Akui Ada Celah dalam Penegakan Hukum Indonesia

Kamis, 17 Apr 2025 20:08 WIB

Kamis, 17 Apr 2025 20:08 WIB

Jakarta, MCI News - Presiden RI Prabowo Subianto menyampaikan keprihatinannya terkait penangkapan sejumlah hakim yang terlibat kasus suap. Prabowo menilai, ini…

Usai KPK Geledah KONI Jatim, Khofifah Sebut Hibah KONI Jatim Sesuai Prosedur

Usai KPK Geledah KONI Jatim, Khofifah Sebut Hibah KONI Jatim Sesuai Prosedur

Kamis, 17 Apr 2025 19:45 WIB

Kamis, 17 Apr 2025 19:45 WIB

Surabaya, MCI News - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menyatakan hibah untuk Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jatim sudah sesuai…

Kadin Jatim Sambut Baik Tawaran Kerja Sama Rusia di Bidang Pendidikan dan Teknologi serta Perdagangan

Kadin Jatim Sambut Baik Tawaran Kerja Sama Rusia di Bidang Pendidikan dan Teknologi serta Perdagangan

Kamis, 17 Apr 2025 19:22 WIB

Kamis, 17 Apr 2025 19:22 WIB

Surabaya, MCI News - Delegasi Wilayah Tomsk Rusia melakukan kunjungan ke Graha Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Timur, di Surabaya, Kamis (17/4/2025).…